Para Pakar Digital Marketing Bertemu dalam SEO Con 2020

26 Februari 2020 18:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
SEO Conference di Jakarta Foto: seocon.id
zoom-in-whitePerbesar
SEO Conference di Jakarta Foto: seocon.id
ADVERTISEMENT
Acara SEO Conference paling prestisius kembali digelar di Indonesia. Acara ini digelar oleh Tofee Events, bekerjasama dengan Alor Mice dan Adameve Brand Innovator, serta berlangsung di Kota Kasablanka, pada 26 dan 27 Februari 2020,
ADVERTISEMENT
Search Engine Optimization (SEO) itu sendiri merupakan salah satu teknik digital marketing yang cukup banyak digunakan oleh para pemasar digital.
Di hari pertamanya, SEO CON mendatangkan banyak pakar SEO dari dalam maupun luar negeri seperti Neil Patel, yang membawakan materi “The Future of SEO in This Region. Lalu ada Jono Alderson dari Yoast dengan tema “What Happen When Everybody’s Website is Fixed.”
Tak ketinggalan Jon Earnshaw dari Pi Datametrics yang melakukan presentasi bertema “How to Remove Content Conflict from Your Site to Win SEO.”
SEO Conference di Jakarta Foto: seocon.id
Beberapa praktisi dari dalam negeri tampak meramaikan jalannya acara seperti Fabian Lim, Thomas Diong (Chief Product and Data kumparan), JC Carlos (Head SEO, Traveloka), Reza Putra (SEO Lead Tokopedia), serta Ryan Mulyono pencetus SEO Con dan founder TofeeDev.
ADVERTISEMENT
Neil Patel Batal Hadir
Ada berita sedih pada gelaran SEO Con tahun ini. Ahli digital marketing asal Inggris, Neil Patel, tidak dapat hadir secara langsung dikarenakan pertimbangan terhadap meningkatnya penyebaran virus corona SARS-CoV-2, namun beliau tetap akan melakukan presentasi tanya jawab secara virtual dalam conference.
Dalam acara konferensi pers yang dihadiri kumparan, Rabu (26/2), Neil yang hadir di hadapan awak media menyatakan permohonan maafnya tersebut. Dalam kesempatan ini Neil pun sempat menuturkan bahwa SEO merupakan long term investment dalam marketing dan ini akan membawa dampak besar pada sebuah layanan digital.