news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pengguna iOS 16 Tak Perlu Repot Verifikasi CAPTCHA Lagi

22 Juni 2022 13:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi iOS 16. Foto: YouTube/Apple
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi iOS 16. Foto: YouTube/Apple
ADVERTISEMENT
Kabar baik bagi kalian pengguna Apple, terutama yang bakal kebagian pembaruan sistem operasi iOS 16. Apple akan semakin memanjakan kalian ketika kalian mengakses internet.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, dalam pembaruan iOS itu, dikutip dari MacRumors, pengguna tidak harus kerepotan untuk verifikasi keamanan di beberapa situs. Seperti kita tahu, biasanya pengguna akan melewati rangkaian verifikasi dengan memasukkan kode CAPTCHA (Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Human Apart) sebagai sistem keamanan.
Namun, pengguna yang mendapat update IOS 16 itu, bisa langsung melakukan verifikasi secara otomatis (Automatic Verification). Sehingga pengguna tak perlu repot lagi untuk memasukkan serangkaian kode yang biasanya terdiri dari huruf dan angka atau harus memilih foto tertentu dari kumpulan foto yang tersedia.
Dalam menghadirkan sistem verifikasi baru itu, disebutkan jika perusahaan teknologi itu menjalin kemitraan dengan Fastly dan CloudFlare. Tentu kehadiran fitur tersebut, bisa membuat pengguna lebih nyaman saat mengakses situs tertentu tanpa harus terganggu oleh kemunculan CAPTCHA.
ADVERTISEMENT
Tampilan Apple iOS 16. Foto: YouTube/Apple

Cukup pergunakan ID Apple

Baik pengguna iPhone maupun iPad, akan secara otomatis terverifikasi sebagai manusia, bukan sebuah robot atau bot. Situs yang dikunjungi mengenali secara otomatis dari sistem di gadget Apple kalian.
Meski begitu, perlu diingat jika fitur baru itu mengenali secara otomatis dengan ID Apple sebagai tanda verifikasi, yang secara langsung menggunakan sistem Token Akses Pribadi Apple. Situs pada internet yang masuk dalam jaringan Fastly dan CloudFlare akan mendeteksi jika pengakses situs mereka adalah manusia.
Kendati demikian, meski pengguna bisa mengakses situs secara bebas tanpa verifikasi CAPTCHA, tak bisa dipungkiri pengguna juga masih tetap akan melewati verifikasi manual menggunakan CAPTCHA, terutama pada situs yang tidak terdaftar dalam jaringan Fastly maupun CloudFlare.
ADVERTISEMENT
Fitur Automatic Verification dapat ditemukan pada menu ‘settings’ di bagian ‘password & security’. Dan satu hal yang perlu digarisbawahi, fitur ini hanya tersedia pada iPhone dan iPad yang memiliki iOS 16 yang kemungkinan akan dirilis pada September atau Oktober mendatang.