Penyedia Video Musik Vevo Akhirnya Tutup Aplikasi demi YouTube

26 Mei 2018 10:43 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi streaming video (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi streaming video (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Berkompetisi dengan YouTube di bidang layanan berbagi video merupakan tantangan yang paling berat. Itu sebabnya Vevo, salah satu platform video musik dan hiburan, memilih menghindari persaingan dan menyerah.
ADVERTISEMENT
Dalam blog resminya, perusahaan memutuskan menutup aplikasi mobile dan situs webnya untuk lebih fokus pada pasar penontonnya di YouTube, dengan harapan bisa menarik lebih banyak penonton dan mendapatkan pertumbuhan pendapatan lebih besar di YouTube.
"Agar lebih efektif bagi kami untuk mencapai tujuan, kami akan menghapus beberapa elemen platform yang kami miliki dan operasikan," tulis Vevo dalam tulisan blog, dilansir TechCrunch.
Dengan keputusan itu, Vevo sepakat untuk mendistribusikan semua konten di platform-nya ke YouTube dan bersedia menerima potongan pendapatan karena meletakkan musik videonya di platform milik Google itu.
"Katalog video musik premium dan konten orisinal kami akan terus menjangkau khalayak yang terus berkembang di YouTube dan kami sedang mengeksplorasi cara untuk bekerja dengan platform tambahan untuk memperluas akses lebih jauh ke konten Vevo," lanjut Vevo dalam tulisannya.
Aplikasi YouTube. (Foto: Freestock.org)
zoom-in-whitePerbesar
Aplikasi YouTube. (Foto: Freestock.org)
Langkah yang diambil perusahaan cukup tepat, mengingat YouTube belum lama ini meluncurkan layanan musik mereka sendiri untuk berkompetisi langsung dengan Spotify.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga menunjukkan bahwa usaha Vevo melepaskan diri dari ketergantungan YouTube dan berdiri sendiri dengan aplikasinya selama bertahun-tahun belum terlihat keberhasilannya.
Bagi pengguna layanan Vevo, baik itu iOS, Android, atau Windows, nantinya akan mendapatkan akses untuk fitur yang mengizinkan mereka memindahkan daftar putar (playlist) mereka ke YouTube.