Polling: Media Sosial Friendster Kembali, Kamu Tertarik untuk Mencoba?

29 Januari 2024 13:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampilan situs web Friendster. Foto: Friendster.com
zoom-in-whitePerbesar
Tampilan situs web Friendster. Foto: Friendster.com
ADVERTISEMENT
Lama tak terdengar, media sosial Friendster dikabarkan akan kembali hadir dalam waktu dekat. Hal ini terlihat dari laman resmi https://friendster.com/ yang sudah bisa diakses oleh publik.
ADVERTISEMENT
Friendster adalah media sosial terpopuler pada awal tahun 2000-an, sebelum akhirnya tumbang oleh Facebook. Situs baru Friendster kali ini menampilkan background warna putih dengan sejumlah wajah orang didesain membulat.
“A NEW ERA OF PERSONALIZED NETWORKING,” tulis di halaman pertama situs Friendster, sebagaimana pantauan kumparanTECH, Sabtu (27/1).
“Menghadirkan kembali ke masyarakat. Temukan kembali pesona awal era jejaring sosial, yang kini diperbaharui dengan sentuhan kontemporer. Friendster lebih baik dari sebelumnya untuk orang-orang,” tulis kalimat selanjutnya.
Sebelumnya, Friendster meupakan media sosial yang lebih dulu dikenal oleh masyarakat Indonesia. Friendster dibuat oleh seorang programmer asal Kanada bernama Jonathan Abrams pada tahun 2002 dan mulai beroperasi pada 2003.
Friendster mendapat kejayaan pada tahun 2000-an di kalangan anak muda yang ingin terhubung dengan orang-orang di berbagai belahan dunia.
ADVERTISEMENT
Lantas, apakah kamu tertarik untuk mencoba friendster? Sampaikan jawabanmu dalam polling kumparan di bawah ini. Berikan juga pendapatmu dalam kolom komentar.