Ramai Keluhan Kamera iPhone 14 Pro Bermasalah saat Buka IG, TikTok, Snapchat

20 September 2022 9:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Foto: Apple
zoom-in-whitePerbesar
iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Foto: Apple
ADVERTISEMENT
Kehadiran iPhone 14 Series dengan beragam pembaruannya ternyata tak terlalu berjalan mulus. Pasalnya beberapa pengguna yang baru saja membeli iPhone 14 Pro atau iPhone 14 Pro Max mulai mengeluhkan masalah aneh di kamera perangkatnya.
ADVERTISEMENT
Isu teknis yang dimaksud adalah pergerakan lensa kamera yang tak terkendali saat membuka aplikasi pihak ketiga, seperti Instagram (IG), TikTok, hingga Snapchat. Youtuber Luke Miani, salah satu pengguna iPhone 14 Pro Max, merasakan masalah kamera tersebut.
“Jadi, uh, kami mengalami beberapa masalah dengan kamera 14 Pro Max,” cuit Miani di akun Twitter pribadinya.
Kamera iPhone 14 Pro Max juga disebutnya mengeluarkan suara gerinda yang mengganggu saat membuka kamera di aplikasi pihak ketiga Snapchat. Akibatnya layar kamera menampilkan potret yang buram.
Ia juga mengeluarkan bunyi mendengung atau berderak yang berasal dari lensa yang terdengar menganggu.
Sejauh ini, menurut laporan The Verge, bug bukan alasan utama kamera iPhone 14 Pro Max berperilaku aneh seperti itu. Masalah teknis itu diduga berkaitan dengan aplikasi pihak ketiga, bukan hardware dari handphone (HP) baru Apple.
ADVERTISEMENT
Ada kemungkinan aplikasi pihak ketiga seperti Instagram, TikTok, hingga Snapchat tidak siap dengan pembaruan kamera iPhone 14 Pro dan iPhone Pro Max. Sebagai catatan, untuk pertama kalinya Apple membawa sensor-shift generasi kedua di varian termahal iPhone 14.