Realme XT dengan Kamera 64 MP Resmi Masuk Indonesia, Harganya?

23 Oktober 2019 16:22 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Smartphone Realme XT. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Smartphone Realme XT. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Akhirnya waktu yang ditunggu telah tiba bagi para penggemar Realme. Smartphone terbaru Realme XT resmi diluncurkan di Indonesia pada Kamis (23/10).
ADVERTISEMENT
Realme XT mengandalkan kamera belakangnya yang memiliki empat lensa dengan salah satunya beresolusi 64 MP. Meski bukan yang pertama di Indonesia, Realme yakin smartphone kamera 64 MP miliknya bisa bersaing dengan kompetitor untuk merebut hati konsumen di Indonesia.
“Sebagai merek smartphone baru yang 'Dare to Leap', Realme berkomitmen untuk terus mengeksplorasi kemungkinan dalam menciptakan era baru mobile photography," ungkap Marketing Director Realme Asia Tenggara, Josef Wang, dalam keterangannya beberapa waktu lalu.
Smartphone Realme XT. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Realme XT hadir dengan ukuran layar 6,4 inci FHD+ Super AMOLED yang memiliki notch atau "poni" berbentuk tetesan air di atasnya. Layarnya memiliki rasio screen-to-body 91,9 persen dan sensor sidik jari.
Berbicara tentang desain, Realme XT merupakan smartphone pertama dari Realme yang membawa pelindung Corning Gorilla Glass 5 di bagian depan dan belakang, yang bertujuan untuk memberikan tampilan dan nuansa premium. Realme XT tersedia dalam dua varian warna, yakni Pearl Blue dan Pearl White.
Smartphone Realme XT. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Di bagian belakang, Realme XT menggunakan konfigurasi quad camera yang membawa sensor 64 MP Samsung ISOCELL Bright GW1 dengan aperture f/1.8 dan EIS. Selain itu tiga kamera lainnya terdiri dari kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth-sensor 2 MP. Di bagian depan, ada kamera selfie beresolusi 16 MP.
ADVERTISEMENT
Realme XT juga ditenagai oleh Snapdragon 712 yang dipasangkan dengan pilihan RAM 4 GB dan 8 GB serta penyimpanan internal 128 GB. Realme XT didukung oleh baterai besar 4.000 mAh dengan dukungan VOOC Flash Charge 3.0. Ponsel ini berjalan di sistem operasi Android 9 Pie dan antarmuka ColorOS 6.
Berapa harga Realme XT? Smartphone ini dibanderol mulai Rp 3,8 juta untuk varian RAM 4 GB dan memori internal 128 GB. Penjualan untuk varian ini dimulai lewat metode flash sale pada hari ini, Rabu (23/10), pukul 18.00 WIB di toko resmi Realme dan Shopee. Sementara varian 8 GB/128 GB dijual Rp 4,5 juta dan akan mulai dipasarkan secara luas pada 2 November 2019.
ADVERTISEMENT