Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Rencana Meta Bangun Data Center AI Tertunda Gegara Lebah, Kok Bisa?
6 November 2024 9:10 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
CEO Meta, Mark Zuckerberg mengatakan dalam satu kesempatan bersama sejumlah karyawan bahwa, ada satu spesies lebah hidup dan bersarang di sekitar proyek data center AI Meta. Tidak disebutkan nama proyek atau lokasi yang dimaksud, begitupun spesies lebahnya.
Selain kawanan lebah, Meta juga dihadapkan dengan regulasi di Amerika Serikat yang belum sepenuhnya mengakomodir proyek data center berbasis kecerdasan buatan raksasa Meta.
Meta bukan satu-satunya raksasa teknologi yang menghabiskan banyak biaya untuk membangun infrastruktur AI-nya. Selain Meta, ada Google, Amazon, dan Microsoft yang juga menginvestasikan miliaran di pusat data untuk menjalankan pusat data AI mereka.
Bulan lalu, Google mengumumkan kemitraan untuk membeli energi nuklir dari reaktor modular kecil yang akan dibangun oleh Kairos Power. Jika hal ini terealisasi, maka itu akan menjadikan Google, raksasa teknologi pertama yang menyetujui kesepakatan penggunaan pembangkit listrik tenaga nuklir baru.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, ada juga Amazon yang menggelontorkan 150 miliar dolar AS untuk pusat data pada tahun 2040, menurut laporan Bloomberg, Maret lalu. Amazon menargetkan meluncurkan sebanyak 240 pusat data baru hingga tahun 2040.
September lalu, Microsoft juga menandatangani kontrak perjanjian pembelian listrik 20 tahun dengan perusahaan energi Constellation untuk menjalankan infrastruktur AI-nya.
Sebagai informasi, di Amerika Serikat, pusat data termasuk infrastruktur AI diperkirakan akan memakan daya 35 GW pada tahun 2040. Angka ini naik dari 17 GW pada tahun 2022, menurut analisis McKinsey.
Live Update
Donald Trump berhasil melampaui ambang batas 270 suara elektoral untuk mendapat kursi presiden. Kemenangan Trump ditentukan lewat kemenangan di Wisconsin dan Pennsylvania. Jumlah suara elektoral Trump 277. Pesaingnya Kamala Harris mendapat 226.
Updated 6 November 2024, 17:50 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini