Resmi, Game Legendaris Crash Bandicoot Hadir di Android

24 April 2020 14:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Crash Bandicoot Mobile Foto: Google Play Store
zoom-in-whitePerbesar
Crash Bandicoot Mobile Foto: Google Play Store
ADVERTISEMENT
Masih ingat dengan game hype dengan karakter legendaris di masa jaya PlayStation generasi pertama, yaitu Crash Bandicoot? Kalau kamu adalah salah satu orang yang mencintai game itu dan kangen memainkannya lagi, kerinduan kamu akan segera bisa terlampiaskan.
ADVERTISEMENT
Game petualangan di Pulau Wumpa ini sudah mulai dirilis di platform Google Play Store untuk pengguna Android. Hingga saat ini, sudah ada beberapa negara yang kebagian game ini di peluncuran pertama sebelum akhirnya diluncurkan ke seluruh dunia.
Sekitar dua bulan lalu, sudah beredar informasi soal kehadiran game ini di internet. Sama seperti yang ada di PS1, game Crash Bandicoot ini ber-genre endless run seperti Subway Surfer atau Temple Run. Pemain harus berlari sepanjang jalur yang telah ditentukan, dan mengumpulkan bonus poin sebanyak-banyaknya.
Tak hanya itu, gamer juga harus menghindari berbagai macam rintangan yang muncul sepanjang jalur tersebut.
Crash Bandicoot Mobile Foto: Google Play Store
Bagi kamu yang belum tahu soal game ini, Crash Bandicoot adalah game petualangan dengan karakter utama Coco yang terus berlari menelusuri sebuah pulau. Ia memiliki misi menemukan dan mengalahkan Doctor Neo Cortex, ilmuwan yang menghadirkan mutant jahat di pulau itu.
ADVERTISEMENT
Diharapkan game ini akan menghadirkan musuh-musuh klasik seperti Mutagen Ant, Scorporilla, Nitrus Brio, dan Dingodile. 
Game ini dikembangkan dan dirilis oleh King, perusahaan game yang sudah memiliki pengalaman yang luar biasa di industri game mobile. King juga merupakan pengembang untuk game populer seperti Candy Crush.
Seperti yang disebutkan, game ini akan meluncur secara bertahap secara global. Nah, kalau kamu belum bisa menemukan game itu di Google Play Store, jangan khawatir. Kamu bisa sabar dulu sampai Indonesia dapat giliran perilisan game Crash Bandicoot.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.