Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Samsung Bakal Suntik Mati Seri Galaxy Note, Gantinya Galaxy S22 Ada Slot S Pen?
29 September 2021 13:02 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip GSM Arena, dari bocoran yang beredar, dalam desain handphone (HP) Galaxy S terbaru nanti yang kemungkinan bakal disebut Galaxy S22 bakal ada slot S Pen di varian tertingginya. Slot ini berfungsi sebagai tempat menyimpan S Pen, sama seperti pada perangkat seri Galaxy Note.
Jadi, jika rumor ini benar, berarti Samsung serius meningkatkan kemampuan S Pen di seri Galaxy S. Hal yang ditakutkan oleh para penggemar Galaxy Note kemungkinan besar akan terjadi, lini produk kesukaan mereka akan benar-benar mati.
Seri Galaxy Note untuk tahun 2021 sendiri dibatalkan karena kekurangan chip, tetapi Samsung janji untuk kembali tahun depan. Namun, dinamika baru dalam jajaran flagship Samsung ini, mungkin menunjukkan bahwa seri Note mungkin telah tiba pada akhirnya.
ADVERTISEMENT
Hingga kini Samsung belum mengungkap lebih jauh lagi nasib dari seri Galaxy Note ke depannya. Sebelumnya, President & Head Mobile Communications Business Samsung Electronics, TM Roh, memastikan Galaxy Note baru memang tidak akan hadir pada tahun 2021. Namun, ia mengungkap bukan berarti fungsi khas perangkat itu akan hilang.
Sementara itu, sejauh ini rumor soal seri Galaxy S baru adalah akan ada tiga varian dengan ukuran layar yang berbeda mulai dari Galaxy S22 (6,06 inci), S22 Plus (6,55 inci), dan S22 Ultra (6,81 inci). Performanya didukung chipset Exynos 2200 dengan kapasitas baterai juga akan berbeda-beda dari yang terendah 3.800 mAh, 4.600 mAh, dan 5.000 mAh.
Bocoran kamera untuk trio Galaxy S22 adalah seri S22 dan S22 Plus bakal dibekali lensa 50 MP wide, 12 MP ultrawide, dan 12 MP telephoto. Sementara, Galaxy S22 Ultra ada kamera 108 MP wide, 12 MP ultrawide, dan 12 MP telephoto.
ADVERTISEMENT
Perilisan Samsung Galaxy S22 kemungkinan akan dilangsungkan pada akhir tahun 2021 atau awal 2022, sekitar bulan Januari dan Februari.