Samsung Galaxy Z Flip3 Dinobatkan sebagai Penemuan Terbaik Tahun 2021

16 Desember 2021 20:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Samsung Galaxy Z Flip3. Foto: Samsung
zoom-in-whitePerbesar
Samsung Galaxy Z Flip3. Foto: Samsung
ADVERTISEMENT
Sebelum kebangkitan era smartphone, telepon model candy bar dengan dial pad, ponsel lipat dan geser, serta telepon genggam dengan keyboard QWERTY, dihadirkan para produsen untuk melihat konsep mana yang paling disukai pasar. Dari sekian desain model yang dihadirkan, hanya ponsel lipatlah yang benar benar mencuri hati konsumen —dengan bentuknya yang ringkas untuk ditaruh di saku, namun bisa ‘dibuka’ untuk memberikan lebih banyak fitur.
ADVERTISEMENT
Untuk menjaga semangat inovasi tetap menyala, Samsung bekerja keras untuk mengembangkan dan meluncurkan Samsung Galaxy Z Flip3 5G. Reaksi positif konsumen dan para tech enthusiast berdatangan terhadap kekuatan smartphone masa kini dengan gaya ponsel lipat yang portable ini.
Kombinasi inilah yang akhirnya membuat TIME Magazine menobatkan Galaxy Z Flip3 5G sebagai salah satu dari “The 100 Best Inventions of 2021”, yang dipenuhi daftar kreasi-kreasi terobosan dari seluruh dunia tahun ini.
Gelar ini juga merupakan sebuah pencapaian pertama ponsel layar lipat Samsung setelah menghadirkan tiga generasi inovasi ponsel lipat. Galaxy Z Flip3 juga menjadi smartphone layar lipat pertama dengan harga di bawah 1.000 dolar AS.
The 100 Best Inventions of 2021. Foto: Dok. Samsung
Samsung Galaxy Z Flip3 5G hadir dengan ukuran HP yang saat dibuka, menampilkan layar Dynamic AMOLED 2X Display seluas 6,7 inci dengan resolusi 2640 x 1080 pixel, dilengkapi dengan desain halus dengan bobot 183 gram.
ADVERTISEMENT
Ketebalannya pun hanya 6,9 mm jika dibentangkan —sama ringkasnya dengan perangkat dari dua dekade sebelumnya. Apalagi ia dilengkapi dengan layar kecil multifungsi di bagian cover depan sehingga pengguna dimudahkan untuk membaca pesan atau panggilan masuk ketika perangkat dalam keadaan tertutup.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada para pelanggan setia yang telah menjadikan inovasi kami sebagai tren smartphone baru di 2021. Dukungan dan feedback membangun dari pelanggan lah yang telah membawa smartphone foldable kami, Galaxy Z Flip3 5G, sampai sejauh ini,” ujar Yoonsoo Kim, President of Samsung Electronics Indonesia.

Galaxy Z Flip3 5G Punya Desain Inovatif dan Compact

Galaxy Z Flip3 5G dilengkapi dengan berbagai fitur yang telah mengubah cara penggunanya bekerja, berekspresi, dan berkarya.
ADVERTISEMENT
Mulai dari Flex Mode, fitur ini yang mampu menciptakan fleksibilitas sehingga bisa dipakai dengan maksimal, sampai Cover Screen yang didesain ulang dengan ukuran empat kali lebih besar dari sebelumnya dihadirkan untuk memberikan pengguna pengalaman yang baru dan mengesankan.
Bebas tanpa menggunakan tangan berkat fitur Flex Mode. Foto: Samsung
Apalagi Galaxy Z Flip3 dan Z Fold3 adalah perangkat foldable pertama dengan IPX8 rating yang water-resistant. Ia juga dilengkapi kamera beresolusi 12 MP serta dukungan dari speaker Dolby Atmos dan UX responsif. Semua itu dikemas dalam desain ikonis yang padat untuk dimasukkan ke dalam saku.
Dengan kombinasi fungsionalitas dan kepraktisan inilah, mudah untuk melihat mengapa Galaxy Z Flip3 5G pas untuk pengguna yang ingin merasakan berbagai pengalaman menikmati hiburan yang jauh melebihi perangkat lainnya.
ADVERTISEMENT
Galaxy Z Flip 3 juga mengubah cara pandang publik terhadap smartphone layar lipat. Sekarang, Samsung berupaya membawa teknologi tersebut ke level mainstream agar dapat dinikmati publik yang lebih luas.