Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Semangat Mahasiswa Indonesia Berkompetisi di Seeds for the Future 2022 Thailand
19 Agustus 2022 13:48 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sebanyak 10 mahasiswa dari berbagai kampus mewakili Indonesia di ajang 'Seeds for the Future 2022' yang digelar di Bangkok dan Hua Hin, Thailand, pada Agustus ini. Di sana, mereka mendapatkan pelatihan, sekaligus menjalankan kompetisi pengembangan ide terkait teknologi informasi dengan 110 mahasiswa dari negara Asia Tenggara.
ADVERTISEMENT
Seeds for the F dijalankan oleh Huawei sejak tahun 2008. Program ini mengumpulkan mahasiswa terbaik untuk diberi pelatihan dan pendampingan bidang TI seperti 5G, AI, komputasi awan, e-commerce, keamanan siber, hingga data science.
Peserta juga memiliki kesempatan untuk membangun jiwa kepemimpinan, kompetensi lintas budaya, hingga membangun jejaring internasional.
Para mahasiswa Indonesia yang menjadi peserta Seeds for the Future 2022 adalah Sigit Bayu Cahyanto (Mahasiswa Teknologi Rekayasa Internet Universitas Gadjah Mada), Zulfan Jauhar Maknuny (Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Padjadjaran Bandung), Zahra Salsabila Hernanda (Mahasiswa Teknik Telekomunikasi Politeknik Elektronika Negeri Surabaya), Jesika Laprina Manurung (Mahasiswi Teknologi Komputer Institut Teknologi Del Sumatera Utara), Anak Agung Krisna Ananda Kusuma (Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Indonesia), Joseph Kristiano (Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Surabaya), Fauzi Frahma Taliningsih (Mahasiswi Teknik Telekomunikasi Telkom University Bandung), Talcha Krusbeek Orrilia, Audre Agatha Putri Setyabudi (Mahasiswi Teknik Elektro Universitas Brawijaya Malang) dan Aisha Salsabilla (Mahasiswi Elektronika dan Instrumentasi Universitas Gadjah Mada).
ADVERTISEMENT
Nantinya, 5 tim pemenang yang mewakili negara akan melanjutkan pelatihan dan kompetisi dalam program Tech4Good Accelerator Camp selama 7 hari di Singapura mulai 28 Agustus hingga 4 September 2022.
Setelah menyelesaikan program, peserta akan mendapatkan sertifikat prestasi dari ASEAN Foundation dan Huawei serta mendapatkan prospek yang lebih baik dalam memulai karier di Huawei dan mitra solusinya.
Huawei menjalin kerja sama dengan ASEAN Foundation untuk menggelar event Seeds for the Future 2022 regional Asia Tenggara.