Startup Terampil Rilis Aplikasi Pelatihan Online, Incar Profesional Muda

10 Oktober 2021 14:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para Founder dan Co-Founder Terampil sedang berfoto bersama sambil menunjukkan applikasi Terampil di Android dan iOS. Foto: Terampil
zoom-in-whitePerbesar
Para Founder dan Co-Founder Terampil sedang berfoto bersama sambil menunjukkan applikasi Terampil di Android dan iOS. Foto: Terampil
ADVERTISEMENT
Platform pelatihan online Terampil resmi meluncur di Indonesia pada Jumat (8/10). Sudah beroperasi secara penuh sejak Juni 2021, Terampil menjalin kerja sama dengan lebih dari 100 praktisi dan pakar berpengalaman sebagai trainer.
ADVERTISEMENT
Untuk memenuhi kebutuhan dari para pengguna, Terampil menyediakan beragam materi pelatihan yang bisa dipilih pada tujuh kategori, yakni Personal Foundation, Business Foundation, Marketing & Branding, Sales, Operation & Technology, Finance & Accounting, dan Human Capital. Ada juga short assessment gratis untuk pengguna yang baru mulai memasuki dunia kerja atau profesional muda.
Akan ada dua metode hybrid learning yang dihadirkan, yakni Intra-Active dan Inter-Active. Metode Intra-Active dirancang untuk mendorong Terampil People (sebutan untuk pembelajar Terampil) lebih aktif dalam meningkatkan kapasitas dirinya.
Sedangkan Inter-Active adalah metode yang memungkinkan Terampil People untuk berperan secara aktif berinteraksi langsung dengan pengguna lain dan trainer di dalam forum diskusi yang terdapat di setiap modul pelatihan dan sesi tanya jawab (live discussion).
Founder & CEO Amrullah Azmy bersama dengan salah satu Co-Founder Terampil Coach Yohanes G. Pauly sedang melakukan sesi tanya jawab bersama awak media di Hotel Fairmont, Jakarta. Foto: Terampil
Nantinya di akhir materi pelatihan, ada tes yang dilakukan untuk menguji pemahaman materi yang dipelajari oleh Terampil People. Jika hasil tes sesuai kualifikasi, pengguna akan mendapat sertifikat dari Terampil sebagai lembaga pendidikan dan pelatihan yang memiliki izin resmi dari Pemerintah.
ADVERTISEMENT
Sertifikat ini bisa langsung diunduh di platform Terampil dan bisa digunakan untuk menunjang profil dan kebutuhan kamu di dunia profesional nantinya.
“Kami ingin Terampil bukan sekadar menjadi platform pelatihan online pilihan utama dari masyarakat, namun lebih dari itu kami ingin menjadi selayaknya seorang guru dan orang tua yang bangga apabila anak didik kami sukses meraih cita-citanya dan mendapatkan masa depan yang cerah,” kata Amrullah, dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan.
Sampai saat ini Terampil telah memproduksi lebih dari 2.500 video pelatihan berkualitas dengan animasi dan ilustrasi yang menarik dan telah dinikmati oleh lebih dari 10.000 pembelajar di seluruh Indonesia.
Para trainer yang dihadirkan pun yang berasal dari berbagai perusahaan kelas dunia dan terbaik di Indonesia seperti Google, DANA Indonesia, Indofood, Halodoc, Xiaomi, Lazada, Bank BCA — sehingga materi yang disampaikan praktis dan sesuai dengan kebutuhan dunia industri.
ADVERTISEMENT
Untuk bergabung, kamu bisa mengunjungi website resmi Terampil atau mengunduh aplikasi Terampil di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS. Bagi pengguna baru, Terampil akan memberikan free trial lima video pelatihan.
* * *
Ikuti survei kumparan Tekno & Sains dan menangi e-voucher senilai total Rp 3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveiteknosains