Telkomsel Bundling Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6: Bonus eSIM, Kuota 150 GB

16 Juli 2024 15:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Telkomsel buka pre-order bundling Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6, bonus eSIM dan kuota data hingga 150 GB selama 12 bulan. Foto: Telkomsel
zoom-in-whitePerbesar
Telkomsel buka pre-order bundling Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6, bonus eSIM dan kuota data hingga 150 GB selama 12 bulan. Foto: Telkomsel
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Telkomsel membuka keran pre-order Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6 di Indonesia. Paket bundling ini bisa dibeli via offline maupun online mulai 10 Juli 2024.
ADVERTISEMENT
Samsung baru saja meluncurkan Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6, handphone (HP) layar lipat terbarunya, melalui perhelatan Galaxy Unpacked yang berlangsung di Paris, Prancis, pada Rabu (10/7) malam WIB.
Telkomsel, bersama Samsung, menghadirkan pre-order eksklusif untuk Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6 melalui paket BundlingMAX Galaxy. Paket menawarkan bundling HP layar lipat terbaru Samsung dengan layanan eSIM Telkomsel dan bonus kuota data hingga 150 GB yang berlaku selama 12 bulan.
"Penawaran ini tidak hanya memberikan akses ke perangkat premium dari Samsung, tetapi juga dilengkapi dengan layanan eSIM terdepan dari Telkomsel dan tambahan kuota data yang memungkinkan pelanggan untuk dapat menikmati berbagai layanan digital dengan lebih mudah dan nyaman," kata Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng, dalam pernyataan resmi.
Telkomsel buka pre-order bundling Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6, bonus eSIM dan kuota data hingga 150 GB selama 12 bulan. Foto: Telkomsel
Pembeli tidak perlu mengunjungi gerai fisik untuk mengeklaim layanan eSIM dan bonus kuota data dari paket BundlingMAX Galaxy. Pelanggan bisa memasukkan kode voucher berupa EID smartphone yang terima di laman 'Penukaran Voucher' di situs web Telkomsel, dan ikuti langkah-langkah yang tersedia.
ADVERTISEMENT
Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6 sudah didukung oleh layanan eSiM Telkomsel. eSIM memungkinkan pelanggan mengakses jaringan 2G, 4G, dan 5G Telkomsel tanpa perlu menggunakan kartu SIM fisik, serta memilih nomor yang fleksibel.

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6

Samsung Galaxy Z Fold 6 sendiri datang membawa berbagai pembaruan, membuatnya lebih baik daripada pendahulunya, Galaxy Z Fold 5. Salah satu yang paling menarik adalah hadirnya fitur Galaxy AI yang sebelumnya disematkan di smartphone flagship Samsung lain, seperti Galaxy S24 Series.
Berikut spesifikasi lengkap Samsung Galaxy Z Fold 6:
Sementara itu, Samsung Galaxy Z Flip 6 memiliki penampakan kamera yang lebih mencolok dibandingkan pendahulunya, Galaxy Z Flip 5. Dia datang dengan sensor kamera lebih besar, dan ada cincin di sekitar kameranya yang disebut Bold Camera Design.
ADVERTISEMENT
Berikut spesifikasi lengkap Samsung Galaxy Z Flip 6: