Tiket.com Punya Kantor Baru, Ada Trek Tamiya hingga Lounge

26 Februari 2018 19:20 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para petinggi Tiket.com (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Para petinggi Tiket.com (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Pasca diakuisisi GDP Venture (Djarum) melalui Blibli pada tahun 2017 lalu, platform online travel agent Tiket.com mengalami sejumlah perubahan dalam menjalankan bisnisnya. Baru beberapa waktu lalu kita melihat Tiket.com mengumumkan logo dan aplikasi barunya, kini Tiket.com juga punya kantor baru.
ADVERTISEMENT
Senin (26/2), Tiket.com mengumumkan telah menempati kantor baru yang berlokasi di Grha Niaga Thamrin lantai 5, Jakarta Pusat. Tujuan dari perpindahan kantor baru ini adalah untuk mengantisipasi pertumbuhan perusahaan yang signifikan sejak diakuisisi dan juga adanya pertambahan karyawan.
“Untuk itu, per tanggal 1 Januari 2018 kami pindah ke kantor baru di Grha Niaga Thamrin lantai 5,” kata Chief Marketing Officer Tiket.com, Gaery Undarsa, di kantor baru Tiket.com, Senin (26/2).
CEO tiket.com George Hendrata (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
CEO tiket.com George Hendrata (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Bersamaan dengan fokus utama Tiket.com untuk melakukan restrukturisasi dan perekrutan talenta-talenta baru, perusahaan pemesanan tiket online ini juga ingin meningkatkan koordinasi yang efektif antar divisi.
“Yang paling penting itu komunikasi harus lancar banget, caranya bagaimana? Tidak boleh ada barrier, tidak boleh beda lantai,” jelas Gaery.
ADVERTISEMENT
Pindahnya kantor Tiket.com ke gedung Grha Niaga Thamrin diharapkan dapat memberikan kebutuhan perusahaan yang memprioritaskan kerja dan komunikasi yang cepat.
Berbeda dengan konsep office sebelumnya, Tiket.com mengadopsi desain minimalis yang terkesan santai. Dengan tembok kaca di setiap ruangannya memberikan kesan keterbukaan antar divisi maupun jabatan.
Warna biru, kuning, dan putih khas Tiket.com mendominasi seluruh ruangan, tepatnya 11 ruang rapat yang diberi nama sesuai dengan nilai-nilai yang dianut Tiket.com, di antaranya ruangan Trustworthy, Empower Individual, Kindness Individual dan sebagainya.
Selain itu, di setiap ruang kerja terdapat lounge dan fasilitas modern yang bisa menambah kenyamanan karyawan dalam bekerja, tak tanggung-tanggung untuk menghilangkan stres, perusahaan juga menyediakan jalur mainan mobil balap Tamiya.
Kantor baru Tiket.com di Graha Niaga Thamrin (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kantor baru Tiket.com di Graha Niaga Thamrin (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
“Kami menganggap seluruh karyawan adalah keluarga, kami menyebutnya Tiket Family. Apabila karyawan bekerja secara nyaman, kami yakin produktifitas kerja juga akan meningkat,” tambah Gaery.
ADVERTISEMENT
Gaery menegaskan untuk sementara, beberapa karyawan masih menetap di kantor lama dan diharapkan agar semua karyawan bisa menempati kantor baru di Grha Niaga Thamrin secepatnya.
Saat ini, aplikasi Tiket.com disebut Gaery sudah diunduh sebanyak 5 juta kali dengan transaksi per hari mencapai lebih dari 20 ribu. Ini menunjukkan peningkatan dibandingkan sebelumnya, yang hanya 10 ribu sampai 15 ribu.