Tips Fotografi: Berberapa Jenis Tripod yang Wajib Diketahui Pemula

5 Februari 2023 18:06 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi membawa tripod. Foto: Guitar photographer/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi membawa tripod. Foto: Guitar photographer/Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tripod kamera merupakan salah satu aksesori yang penting bagi fotografer dan videografer dalam mengambil gambar yang lebih stabil dan jelas.
ADVERTISEMENT
Tripod berfungsi sebagai penyangga kamera yang biasanya terbuat dari besi dan plastik yang memiliki kaki untuk menyangga keseluruhan berat kamera.
Meski terlihat sama secara keseluruhan, terdapat beberapa jenis tripod kamera yang jenis dan bentuknya berbeda. Berikut adalah beberapa jenis tripod kamera:

1. Tripod All in One

Tripod all in one. Foto: Ruslan Harutyunov/Shutterstock
Ini merupakan tripod yang paling sering digunakan dan paling mudah ditemui, serta banyak tersedia di pasaran.
All in one tripod kamera memiliki bentuk yang sangat mudah dikenali yakni memiliki kepala dan kaki tripod yang menyatu dengan bentuk secara keseluruhan ramping seperti stick tongsis selfie.
Biasanya digunakan sebagai penyangga kamera digital ataupun handphone untuk keperluan shoot sederhana.

2. Travel Tripod

Travel tripod. Foto: New Africa/Shutterstock
Travel tripod adalah jenis tripod yang memiliki bentuk yang mudah dibawa-bawa. Tripod jenis ini sangat mendukung fotografer maupun konten kreator dalam membuat konten traveling.
ADVERTISEMENT
Tripod travel bisa jadi pilihan karena dapat mendukung tingginya mobilitas selama traveling.
Selain bentuknya yang sederhana, tripod ini memiliki berat yang jauh lebih ringan dibanding tripod all in one. Bahan material yang digunakan untuk jenis ini adalah bahan plastik ataupun serat karbon yang ringan.

3. Tripod Studio

Ilustrasi tripod studio. Foto: StudioSmart/Shutterstock
Studio tripod adalah pilihan yang lebih lengkap untuk kebutuhan shooting profesional. Selain memiliki fitur lebih lengkap, tripod jenis ini juga memiliki daya tahan kaki tripod kuat.
Desain tersebut dibuat lebih kokoh untuk menopang beban kamera profesional yang memiliki ukuran dan beban lebih besar dibandingkan jenis kamera lainnya.
Sesuai namanya, tripod studio banyak digunakan untuk kebutuhan shooting baik di dalam maupun di luar ruangan.
ADVERTISEMENT

4. Flexible Leg Tripod

Flexible leg tripod. Foto: Voyagerix/Shutterstock
Tripod jenis ini memiliki kaki penyangganya yang fleksibel dan bisa disesuaikan sesuai kebutuhan saat memotret.
Selain dapat disesuaikan dan memiliki tingkat kelenturan yang lebih bagus di antara jenis tripod lainnya, flexible leg tripod juga mudah dibawa ke mana-mana.
Tripod ini juga lebih ringkas karena bentuknya yang kecil sehingga tidak perlu ruang penyimpanan yang besar.

5. Suction Tripod

Suction tripod. Foto: maradon 333/Shutterstock
Suction Tripod adalah yang jarang ditemui. Tripod jenis ini digunakan karena memiliki bagian kaki yang memiliki cengkeraman yang kuat.
Tripod jenis ini bisa ditempel pada lantai maupun media lain seperti di tembok hingga di kendaraan.
Seperti flexible tripod, biasanya jenis tripod ini dapat digunakan di ruang terbatas dan sempit sehingga keberadaan tripod tidak mengganggu mobilitas saat pengambilan gambar.
ADVERTISEMENT