Tips Fotografi: Memilih Kepala Tripod Untuk Kamera Sesuai Kegunaannya

25 April 2022 10:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi beberapa jenis kepala tripod. Foto: Ivan Banchev/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi beberapa jenis kepala tripod. Foto: Ivan Banchev/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Tripod merupakan penyangga kamera berkaki tiga yang digunakan untuk memastikan kamera tidak bergerak dalam waktu pembuatan foto dengan exposure yang lambat. Tripod terbagi dua bagian, yaitu bagian kaki dan kepala tripod.
ADVERTISEMENT
Kepala tripod merupakan komponen penting yang berfungsi membantu fotografer untuk mendudukkan kameranya. Ada beberapa jenis kepala tripod (tripod head) sesuai fungsi dan kegunaannya, tergantung jenis kamera atau fotografi yang akan diterapkan.
Berikut adalah beberapa jenis kepala tripod yang bisa dipilih berdasarkan kegunaan dan kapasitasnya.
Ilustrasi jenis kepala tripod ballhead. Foto: Freer/Shutterstock
Kepala tripod jenis ballhead baik untuk jenis fotografi dan merupakan jenis kepala tripod yang fleksibel. Kepala tripod ini cocok untuk berbagai jenis fotografi yang membutuhkan keluwesan dalam komposisi.
Bentuk ballhead juga sederhana dan tidak terlalu besar sehingga mudah dibawa dan disimpan. Jenis kepala tripod ini cocok untuk para pemula.
Ilustrasi jenis kepala tripod. Foto: Debra Anderson/Shutterstock
Ilustrasi kepala tripod jenis three way. Foto: Arnut09Job/Shutterstock
Jenis kepala tripod three way ini cocok untuk yang membutuhkan presisi tinggi. Salah satu contohnya yaitu dalam fotografi still life, arsitektur, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
3 way head atau yang biasa disebut pan-tilt head memungkinkan kita untuk mengubah arah geraknya kamera, horizontal atau vertikal. Kepala tripod jenis ini memiliki ukuran yang agak besar sehingga agak repot untuk dikemas.
Ilustrasi kepala tripod jenis three way. Foto: New Africa/Shutterstock
Ilustrasi Fluid Head untuk tripod. Foto: trickyaamir/Shutterstock
Kepala tripod jenis fluid head ini cocok untuk merekam video karena memungkinkan pergerakan kamera yang mulus. Kepala tripod ini baik digunakan untuk mengambil gambar sinematik.
Kebanyakan fluid head bisa miring ke atas atau ke bawah setidaknya 75 derajat dan pan 360 derajat.
Ilustrasi kepala tripod jenis Fluid Head. Foto: nampix/Shutterstock
Ilustrasi kepala tripod jenis gimbal. Foto: Elliotte Rusty Harold/Shutterstock
Gimbal head merupakan jenis kepala tripod yang cocok untuk kamera yang memakai lensa besar dan berat. Kepala tripod ini biasanya digunakan untuk telephoto untuk foto satwa, burung, atau olahraga.
Dengan memakai kepala tripod berjenis gimbal, kita akan merasa lebih mudah dan ringan saat mengarahkan lensa telephoto.
Ilustrasi kepala tripod berjenis gimbal. Foto: Don Mammoser/Shutterstock