Twitter Buka Lowongan Posisi Admin Akun @Twitter, Apa Syaratnya?

30 Mei 2019 18:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Twitter. Foto: Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Twitter. Foto: Reuters
ADVERTISEMENT
Perhatian perhatian bagi netizen Twitter sekalian. Twitter membuka lowongan pekerjaan untuk posisi ’Tweeter in Chief’ alias admin akun resmi @Twitter.
ADVERTISEMENT
Lowongan ini dibuka Twitter karena mereka ingin memperbaiki komunikasi antara perusahaan dengan penggunanya.
CEO Jack Dorsey mengaku perusahaan kurang bisa memahami permasalahan di platform dan keinginan penggunanya. Itu disebabkan karena Twitter sering kali mempekerjakan orang yang tidak menggunakan produknya atau tidak mengerti bagaimana berkomunikasi dengan publik.
Bahkan jabatan kepala divisi produk di perusahaan sendiri tidak pernah diisi oleh seseorang dengan jangka waktu lebih dari 1 tahun. Mereka dianggap tidak memiliki keinginan yang kuat untuk memajukan platform atau setidaknya memikirkan bagaimana untuk meningkatkan kemampuan platform-nya.
Oleh karena itu, Twitter sangat membutuhkan sosok orang yang mampu memahami berbagai macam kultur yang ada di platform untuk menjadi ‘Tweeter in Chief’. Lowongan di posisi tersebut baru saja dibuka dengan syarat yang menyiratkan bahwa jabatan ini harus diisi oleh seseorang yang mampu memberikan citra ‘lucu’ dan disenangi.
Platform media sosial Twitter. Foto: Thomas White/Reuters
ADVERTISEMENT
Selain bisa berkomunikasi dengan publik, Twitter mengharapkan jabatan ini diisi oleh seseorang yang mampu menangani keluhan tentang Twitter, baik itu soal permintaan fitur baru maupun soal keterlibatan Twitter dalam penyebaran berita bohong.
Twitter sudah memulai branding di akun resmi @Twitter dengan menuliskan cuitan-cuitan humble dan lucu. Ternyata, gaya cuitan seperti itu membuat Twitter jadi lebih disenangi dan terbukti dengan jumlah Like dan Retweet yang meningkat signifikan.
Di cuitan-cuitan tersebut sudah mendapat Like dan Retweet hingga puluhan ribu kali. Sementara sebelumnya, akun @Twitter biasanya hanya mendapat ratusan Like dan Retweet. Tentu saja respons itu tidak layak didapatkan oleh akun dengan total pengikut sebanyak 56 juta.
Kalau dilihat-lihat, gaya cuitan seperti ini sudah dilakukan oleh akun resmi @Netflix bahkan sampai pada akun regional @Netflixid di Indonesia. Dengan cara berkomunikasi santai dan lucu, membuat akun tersebut terasa lebih dekat kepada pengguna dan bisa memikat lebih banyak engagement.
Ilustrasi Twitter. Foto: REUTERS/Kacper Pempel
ADVERTISEMENT
Tidak jelas apakah Twitter bakal mengharuskan admin akun resmi mengungkap identitas dirinya, namun yang jelas perusahaan ingin memiliki seseorang yang bisa bersenang-senang dengan akun @Twitter.
Twitter memang memiliki masalah mendasar yang belum terpecahkan soal bagaimana platform membuat percakapan yang sehat di antara para penggunanya, terbebas dari ujaran kebencian dan hal negatif lainnya.