Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
UI Oppo Reno 6 Bisa Dikustomisasi, HP Terasa Lebih Personal
3 September 2021 14:50 WIB
·
waktu baca 2 menitHampir semua bagian antarmuka Oppo Reno 6 bisa dikustomisasi secara bebas oleh penggunanya. Pengguna Oppo Reno 6 dapat mengatur semua tampilan ponsel mereka di dalam satu fitur bernama Personalizations.
Mulai dari tata letak aplikasi di Oppo Reno 6. Pengguna bisa mengatur jumlah ikon aplikasi pada layar beranda ponsel, 4x6 atau 5x6. Model ikon aplikasi pun bisa disesuaikan sesuai keinginan pengguna: default, material style, pebble, atau custom.
Selain itu, efek transisi saat menggeser layar beranda ke halaman selanjutnya dapat diatur dengan berbagai opsi yang tersedia, di antaranya yaitu default, roll, cube, flip, card, dan tilt. Lewat fitur Personalization, pengguna bisa mengubah animasi sidik jari, mengganti font, wallpaper, tema, dan masih banyak lainnya.
Yang paling menarik, hadirnya fitur Always-on Display di Oppo Reno 6. Fitur ini membuat tampilan Oppo Reno 6 berbeda dari lainnya. Dengan mengaktifkan fitur Always-on Display, beberapa spot di layar Oppo Reno 6 akan terus menyala dan menampilkan informasi-informasi, seperti persentase baterai, notifikasi masuk, dan jam.
Namun, pengguna tidak perlu khawatir mengenai baterai karena layar yang selalu menyala. Fitur Always-on Display hanya membutuhkan daya baterai sangat sedikit. Tampilan fitur Always-on Display ini bisa disesuaikan dengan desain yang pengguna buat. Cukup dengan klik ikon ‘+’ di ‘Custom patterns’ pengguna bisa membuat pola sendiri dengan warna dan bentuk kuas yang tersedia.
Bagi kamu yang suka menerapkan fitur Dark Mode di ponsel, tingkat kontras Dark Mode di Oppo Reno 6 dapat disesuaikan. Dark Mode di ColorOS 11 menawarkan tiga tingkat, yaitu Enhanced (warna gelap hitam), Medium (warna gelap keabu-abuan), dan Gentle (warna gelap keabu-abuan lebih terang). Fitur Dark Mode ini bisa difungsikan pada aplikasi pihak ketiga dan tingkat kecerahan aplikasi akan mengikuti.
Kemudian, dengan fitur Oppo LAB pengguna bisa kustomisasi nada dering dengan mengubahnya agar terasa lebih bersemangat, mendebarkan, simpel, atau santai serta memilih tempo pelan ataupun cepat.
Fitur-fitur personalisasi di ponsel Oppo Reno 6 dapat membuat pengguna lebih kreatif dengan mengubah UI ponsel sesuai dengan gaya mereka.
(NSF)