Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
Selain kamera dan baterai, charger juga menjadi komponen yang diperhatikan orang sebelum membeli smartphone. Hal yang biasa dicek pada charger adalah ada atau tidaknya teknologi fast charging.
ADVERTISEMENT
Smartphone yang dilengkapi charger berteknologi fast charging biasanya jadi pilihan pengguna karena mampu mengisi daya dalam waktu singkat, apalagi kalau baterai smartphone memiliki kapasitas yang cukup besar.
Itu sebabnya banyak vendor smartphone berlomba-lomba menciptakan charger ini, salah satunya Vivo . Perusahaan asal China itu dikabarkan tengah mengembangkan teknologi Super FlashCharge 120 W.
Vivo belum mengungkap secara detail bagaimana cara kerja dari teknologinya itu. Namun, mereka mengklaim inovasinya ini dapat mengisi penuh baterai ponsel berkapasitas 4.000 mAh hanya dalam waktu 13 menit.
Video tentang kehebatan Super FlashCharge 120 W telah dibagikan oleh seorang manajer produk Vivo di media sosial Weibo. Video ini menunjukkan bagaimana cepatnya pengisian daya smartphone dari 10 persen hingga 14 persen dalam waktu 16 detik.
ADVERTISEMENT
Pencapaian itu bisa membawa Vivo memenangi perlombaan dalam menyediakan teknologi pengisian daya baterai tercepat di dunia. Sayangan, Vivo belum mau membeberkan informasi lebih lanjut soal itu.
Upaya terbaik Vivo hingga saat ini adalah pengisian baterai dengan daya 44 W yang sudah diaplikasikan pada smartphone gaming sub-brand iQoo. Dengan charger tersebut, baterai smartphone iQoo yang memiliki kapasitas 4.000 mAh dapat terisi penuh dalam waktu 45 menit.
Bagaimana dengan kompetitornya, misal, Xiaomi dan Oppo? Sejauh ini Xiaomi telah mengumumkan sistem pengisian baterai dengan daya 100 W yang dapat mengisi baterai 4.000 mAh dalam 17 menit. Teknologi mereka ini belum dikomersialkan.
Sementara Oppo punya charger berteknologi fast charging dengan nama Super VOOC, yang saat ini baru di-bundle untuk Oppo Find X Lamborghini Edition. Charger ini sanggup mengisi daya baterai smartphone yang berkapasitas 3.400 mAh dalam waktu 35 menit.
ADVERTISEMENT