Vivo X60 dan X60 Pro Rilis, Ini Spesifikasi dan Harganya

8 April 2021 19:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vivo X60 Pro Foto: Vivo
zoom-in-whitePerbesar
Vivo X60 Pro Foto: Vivo
ADVERTISEMENT
Vivo X60 dan X60 Pro akhirnya resmi dirilis di Indonesia. Keduanya bakal didapuk oleh Vivo sebagai andalan di segmen flagship tahun ini.
ADVERTISEMENT
Di bagian spesifikasi, Vivo X60 dan X60 Pro berbagi kemiripan satu sama lain. Pada bagian layar, misalnya, kedua handphone (HP) itu sama-sama mengandalkan panel AMOLED seluas 6,56 inci dengan resolusi Full HD Plus (1080x2376 pixel). Masing-masing telah memiliki fitur refresh rate mulus 120 Hz, fitur HDR 10 Plus, dan proteksi Corning Gorilla Glass 6.
Meski mirip, Vivo X60 Pro memiliki desain layar melengkung 2.5D yang tampak lebih premium. Sedangkan Vivo X60 biasa masih memakai layar datar.
Masuk ke bagian kamera, Vivo X60 dan X60 Pro juga dilengkapi tiga kamera belakang dan satu kamera selfie yang beresolusi sama. Perbedaannya, diafragma masing-masing kamera utama berbeda.
Vivo X60 mengandalkan kamera utama 48 MP (f/1.8), telephoto 2x optical zoom 13 MP (f/2.5), dan ultrawide 13 MP (f/2.2). Di bagian depan, HP itu dibekali kamera selfie 32 MP (f/2.5). Adapun Vivo X60 Pro memakai kamera utama 48 MP (f/1.5), telephoto 2x optical zoom 13 MP (f/2.5), ultrawide 13 MP (f/2.2), dan kamera selfie 32 MP (f/2.5).
ADVERTISEMENT
Kedua HP dibekali fitur Zeiss optics hasil kerja sama eksklusif Vivo dan Zeiss. Selain itu, ada pula fitur Gimbal Stabilization 2.0, Pixel Shift, LED flash, HDR, panorama di Vivo X60 dan X60 Pro. Masing-masing HP bisa merekam video kamera belakang hingga 4K pada 30/60 fps.
Masuk ke bagian dapur pacu, Vivo X60 dan X60 Pro mengandalkan prosesor Qualcomm Snapdragon 870 5G (7nm) dan kartu grafis Adreno 650. Mereka berdua sudah berjalan dalam sistem operasi Android 11 dengan antarmuka FuntouchOS 11.
Menariknya, meski diberi embel-embel Pro, Vivo X60 Pro cuma dibekali baterai 4.200 mAh, lebih sedikit ketimbang Vivo X60 biasa dengan baterai 4.300 mAh. Kendati demikian, masing-masing telah memiliki fast charging 33 Watt.
ADVERTISEMENT
Vivo X60 dan X60 Pro tersedia dalam varian warna Midnight Black dan Shimmer Blue. Untuk harga HP keduanya, Vivo membanderol X60 dengan banderol Rp 8 juta untuk varian RAM dan memori internal 8 GB/128 GB, sedangkan X60 Pro diberi label harga Rp 10 juta untuk varian 12 GB/256 GB.