XL Axiata Jual Paket dan Kartu Perdana Khusus Haji, Harga Mulai Rp 99 Ribu

25 Mei 2023 15:07 WIB
ยท
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas XL Axiata menunjukkan Kartu Perdana XL Haji di Embarkasi Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Rabu (24/5). Foto: Dok. XL Axiata
zoom-in-whitePerbesar
Petugas XL Axiata menunjukkan Kartu Perdana XL Haji di Embarkasi Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Rabu (24/5). Foto: Dok. XL Axiata
ADVERTISEMENT
XL Axiata kembali menyediakan paket khusus untuk para jemaah haji Indonesia. Tidak hanya itu, operator juga meluncurkan kartu perdana sehingga pelanggan tidak perlu mengganti kartu SIM-nya dengan kartu lokal Arab Saudi.
ADVERTISEMENT
Paket internet ini menghadirkan pilihan kuota data yang besar, dengan masa berlaku yang panjang. Koneksinya akan didukung oleh jaringan seluruh operator di Arab Saudi yang bekerja sama dengan XL Axiata, seperti STC, Mobily, dan Zain.
"... kami berkomitmen menyediakan paket komplit yang akan menjamin kenyamanan para jamaah dan keluarganya, dari mulai harga yang kompetitif, kuota besar, masa berlaku panjang, hingga jaminan kualitas jaringan yang didukung semua operator di Arab Saudi," kata Chief Marketing Officer XL Axiata, Alfons Eric Bosch Sansa, dalam pernyataan resmi.
Berikut detail harga hingga kuota dari paket serta kartu perdana haji XL Axiata:

Paket Internet Haji XL Axiata

ADVERTISEMENT

Paket Telepon dan SMS Haji XL Axiata

Kartu Perdana Haji XL Axiata

Chief Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O. Baasir (tengah) didamping oleh Group Head Mass Segment XL Axiata, Lyra Filiola (kedua kiri) dan Group Head XL Axiata Region Jabodetabek, Rd. Sofia Purbayanti (kedua kanan) dan Head Youth Marketing Communication XL Axiata, Nahdiah Estu Pawestri (kanan) berbicang dengan salah satu jamaah haji di Embarkasi Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Rabu (24/5). Foto: Dok. XL Axiata

Paket Internet Haji Axis

ADVERTISEMENT

Paket Telepon dan SMS Haji Axis

Paket Internet Haji XL Axiata Prioritas

Paket Telepon dan SMS Haji XL Axiata Prioritas

Chief Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O. Baasir (kanan) menyapa salah satu jamaah haji yang berkunjung ke booth XL Axiata di Embarkasi Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Rabu (24/5). Foto: Dok. XL Axiata
Paket internet khusus pelanggan XL Axiata dan Axis yang beribadah haji di Tanah Suci ini bisa dibeli di aplikasi myXL dan AxisNet, serta UMB *808*747#. Jemaah haji Indonesia yang belum memiliki nomor XL dan Axis dapat membeli kartu perdana XL Haji di outlet operator yang hadir di 12 Embarkasi dan Asrama Haji mulai 23 Mei hingga 23 Juni 2023. Berikut daftar:
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Info detail soal paket khusus haji ini bisa dilihat di xl.co.id/Haji atau menghubungi 817. Operator turut menyediakan saluran khusus bagi jemaah dan pelanggan di Tanah Suci yang membutuhkan komunikasi dengan layanan pelanggan, yakni call center 817 atau +622157959817 (berlaku tarif Rp 5.000 per menit), email customerservice@xl.co.id, atau via media sosial Twitter @myXLCare.