Agoda: Indonesia Jadi Salah Satu Destinasi Terfavorit Wisatawan Saat Libur Imlek

25 Januari 2024 21:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi tempat wisata di Bali. Foto: Guitar photographer/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tempat wisata di Bali. Foto: Guitar photographer/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Tahun Baru China atau Imlek yang sebentar lagi akan berlangsung, membuat banyak orang sudah mulai merencanakan liburan mereka. Sebab, di bulan Februari terdapat banyak tanggal merah yang saling berdekatan, dan membuat orang-orang memilih untuk mengambil cuti.
ADVERTISEMENT
Banyaknya orang yang liburan saat Imlek pun sejalan dengan data yang dirilis platform perjalanan digital, Agoda. Mereka mengungkapkan bahwa Indonesia menjadi salah satu destinasi terpopuler untuk merayakan perayaan Tahun Baru Imlek.
Indonesia menempati peringkat keempat setelah Jepang, Thailand, dan Malaysia. Sementara Bangkok muncul sebagai destinasi kota internasional paling disukai untuk liburan di Asia.
Ilustrasi Agoda Foto: Shutter Stock
"Periode Tahun Baru Imlek adalah waktu yang signifikan untuk bepergian, tidak berbeda dengan tahun ini. Sejak tahun 2019, hotel-hotel dan destinasi-destinasi telah mengembangkan daya tarik mereka dengan perjalanan bebas visa dan insentif lainnya," ujar Senior Country Director Agoda, Gede Gunawan, seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterima kumparan.
"Hal itu membuat mereka tidak bergantung pada satu negara dan lebih menarik bagi wisatawan baru. Namun, tidak diragukan lagi, industri perjalanan pasti menantikan kedatangan lebih banyak wisatawan dari China tahun ini," lanjutnya.
com-Tempat wisata di Korea Selatan Foto: Shutterstock
Di sisi lain, Singapura, Malaysia, Korea Selatan, China, dan Australia menduduki peringkat lima teratas sebagai negara penyumbang wisatawan terbanyak ke Indonesia. Adapun lima destinasi terpopuler yang dikunjungi di Indonesia adalah Batam, Bali, Bintan, Jakarta, dan Lombok.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, berdasarkan data regional, wisatawan yang terbanyak melakukan perjalanan (Top Travelers) berasal dari negara, seperti Korea Selatan, Singapura, China, Hong Kong, dan Jepang.
Kemudian, negara-negara yang paling banyak dikunjungi (Top Visited Country) wisatawan internasional, yaitu Jepang, Thailand, Malaysia, Indonesia, dan Vietnam. Sedangkan Bangkok, Tokyo, Seoul, Osaka, dan Taipei menjadi kota yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan internasional.