AirAsia Hotels Targetkan jadi Platform Pemesanan Hotel Terbaik di Asia Tenggara

26 Oktober 2022 7:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
CEO Airasia, Tony Fernandes bersama pengusaha hotel se-Asia Tenggara saat launching Airasia Hotels di The Linc, Kuala Lumpur, Malaysia.  Foto: Rini Friastuti/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
CEO Airasia, Tony Fernandes bersama pengusaha hotel se-Asia Tenggara saat launching Airasia Hotels di The Linc, Kuala Lumpur, Malaysia. Foto: Rini Friastuti/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
AirAsia Super App menyelenggarakan seremoni penandatanganan bersama lebih dari 50 grup hotel ternama asal Malaysia, Thailand, Indonesia, dan Filipina untuk menegaskan posisinya sebagai platform super app travel dan gaya hidup dengan pertumbuhan tercepat di Asia Tenggara.
ADVERTISEMENT
Upaya ini turut dimanifestasikan melalui peningkatan signifikan pada jumlah inventori “Airasia Hotels” yang akan mendukung kenyamanan para pengguna dalam memilih beragam opsi hotel sesuai dengan anggaran mereka melalui AirAsia Super App.
Acara simbolis yang diselenggarakan di De.Wan 1958 by Chef Wan @ The Linc KL, Selasa (25/10), telah meneguhkan kembali nilai yang dibawa oleh AirAsia Super App, sebagai platform pemesanan hotel kepada para mitranya, di mana mereka dapat mengoptimalkan kekuatan brand dan jaringan konektivitas AirAsia, didukung oleh basis data pengguna aktif harian yang mencari penawaran perjalanan hingga 1,25 juta orang.
CEO Airasia, Tony Fernandes di launching Airasia Superapp di The Linc, Kuala Lumpur, Malaysia. Foto: Rini Friastuti/kumparan
Hal ini memungkinkan AirAsia Super App untuk menghadirkan lebih banyak peluang pemasaran dan visibilitas bagi setiap mitra hotel, juga menawarkan harga yang sangat kompetitif.
ADVERTISEMENT
AirAsia Super App juga memiliki tim di Malaysia, Thailand, Indonesia, dan Filipina untuk mendukung setiap mitra hotel dengan strategi yang tepat mengacu pada data relevan serta tren perjalanan.

Platform Pemesanan Hotel yang Mudahkan Traveler

Sebagai platform pemesanan hotel, Airasia Super App menawarkan kepada pengguna lebih dari 700 ribu pilihan hotel di seluruh dunia, kesempatan untuk mengumpulkan dan menukarkan airasia points saat bertransaksi, dan mengkombinasikan pemesanan tiket penerbangan dan hotel dalam satu transaksi praktis melalui paket SNAP.
Selain harga khusus member, platform pemesanan hotel airasia Super App juga menjamin harga hotel terbaik dengan skema 'Best Price Guaranteed' yang akan segera diluncurkan.
CEO Capital A, Tony Fernandes bersama pengusaha hotel se-Asia Tenggara saat launching Airasia Superapp di The Linc, Kuala Lumpur, Malaysia. Foto: Rini Friastuti/kumparan
“Ketika industri pariwisata sedang berada dalam kapasitas maksimal, kami mampu menerbangkan 100 juta penumpang dengan maskapai AirAsia yang kemudian menjadi basis pelanggan. Hal ini adalah nilai berharga yang tidak dapat ditawarkan oleh online travel agent (OTA) selain AirAsia Super App, karena kami adalah satu-satunya super app travel yang memiliki grup maskapai penerbangan sendiri," ujar CEO Capital A Tony Fernandes dalam sambutannya.
ADVERTISEMENT
Saat ini, dengan pulihnya industri pariwisata serta diiringi kapabilitas AirAsia Super App sebagai sebuah online travel agent, langkah untuk memperkuat platform pemesanan hotel sangat penting untuk mengakomodasi seluruh permintaan pasar.
Ilustrasi aplikasi super (Super App) AirAsia. Foto: Dok. AirAsia
Hal tersebut yang ingin kami garis bawahi kembali kepada para mitra hotel yang tergabung di dalam ekosistem AirAsia Super App. Pengguna dapat mengoptimalkan peluang dari basis data para pelancong yang beragam, dan bersama menghadirkan pengalaman perjalanan yang memukau dalam satu aplikasi yang praktis bagi para pengguna.
“Ini tentang bagaimana kami berupaya menciptakan ekosistem perjalanan yang lengkap untuk memberikan nilai lebih bagi para pengguna. Dengan memiliki maskapai penerbangan sendiri, kami mampu menawarkan berbagai produk, salah satunya SNAP, yaitu paket penerbangan dan hotel untuk mendukung mitra hotel kami dalam menyajikan pengalaman reservasi yang terbaik bagi para pelancong,” ucap Tony.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Airasia Super App telah memiliki lebih dari 700 ribu mitra hotel, dengan sekitar 3 ribu mitra hotel di kawasan Asia Tenggara. Raihan prestasi membanggakan pun baru saja diterima oleh AirAsia Super App pada tanggal 24 Oktober 2022, dengan penganugerahan dua penghargaan bergengsi di World Travel Tech Awards.
Ilustrasi AirAsia Super App Foto: AirAsia Super App
Pada ajang penghargaan tahunan untuk industri travel technology ini, AirAsia Super app juga dinobatkan sebagai the World's Best Low-Cost Airline App dan the World's Best Low-Cost Airline Website.
Penghargaan ini menjadi tonggak pencapaian Airasia Super App yang terus berupaya untuk meningkatkan pengalaman terbaik bagi pengguna, khususnya dalam hal platform pemesanan hotel ‘airasia hotels’.