Bangkitkan Wisata Medis, Malaysia Healthcare Travel Council Gelar MH Expo 2022

23 Maret 2022 13:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi pers MH Expo 2022 Jakarta, Rabu (23/3/2022). Foto: Anggita Aprilyani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi pers MH Expo 2022 Jakarta, Rabu (23/3/2022). Foto: Anggita Aprilyani/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Di tengah pandemi COVID-19, semua negara harus berlomba untuk membuat sektor pariwisata mereka bangkit secara. Bukan hanya itu saja, mereka juga harus membuat penawaran terbaik untuk para wisatawan.
ADVERTISEMENT
Salah satunya adalah Malaysia, lewat Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC), menghadirkan MH Expo 2022 untuk membangkitkan wisata medis Negeri Jiran. MHTC sendiri adalah lembaga pemerintah yang dipercaya untuk mengatur perjalanan kesehatan di Malaysia.
Nantinya, MH Expo 2022 akan memperlihatkan paket-paket yang ditawarkan rumah sakit swasta dan agen perjalanan wisata, dalam memberikan pelayanan kesehatan yang bisa kamu pilih.
"Kami melihat popularitas Malaysia semakin meningkat sebagai negara tujuan pilihan dalam hal perawatan kesehatan. Dan kami dengan senang hati mengadakan kembali pameran MH Expo 2022 untuk memenuhi tingginya permintaan perawatan medis di Malaysia," kata Chief Executive Officer MHTC, Mohd Daud Mohd Arif, pada konferensi pers di Pullman Jakarta, Rabu (23/3).
Suasana di depan Menara Kembar Petronas saat lockdown karena wabah COVID-19 di Kuala Lumpur, Malaysia Selasa (1/6). Foto: Lim Huey Teng/Reuters
Malaysia merupakan salah satu negara yang kini menerapkan travel bubble. Untuk itu, MHTC selama penutupan atau lockdown berusaha untuk membuat para pasien-pasien Indonesia yang kritikal tetap bisa masuk Malaysia.
ADVERTISEMENT
"Kami bekerja sama dengan RS Indonesia dan maskapai penerbangan, jadi pasien-pasien yang kritikal dan pasien perawatan lanjutan, semasa lockdown bisa masuk. Ada lebih dari 600 pasien Indonesia yang kritikal datang ke Malaysia," kata Direktur Marketing MHTC Indonesia, Farah Delah Suhaimi.
Sementara itu, mulai 1 April 2022 mendatang Malaysia akan secara penuh membuka pintu pariwisata untuk para turis. Dengan dibukanya pintu pariwisata, MHTC akan memprioritaskan untuk perawatan berkesinambungan kepada semua wisatawan medis yang datang, menawarkan perawatan medis yang berkualitas, dan tentunya produk medis yang bersertifikat halal. Nantinya, MH Expo akan diselenggarakan juga di kota-kota besar di Indonesia sepanjang 2022, seperti Medan dan Surabaya.
Berikut rumah sakit anggota MHTC yang akan hadir di MH Expo 2022:
ADVERTISEMENT