China Buka Hotel Tertinggi di Dunia, Lantai Tertingginya Dua Kali Menara Eiffel

2 Juli 2021 8:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
J-Hotel Shanghai Tower di China. Foto: AFP/Hector RETAMAL
zoom-in-whitePerbesar
J-Hotel Shanghai Tower di China. Foto: AFP/Hector RETAMAL
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
China secara resmi membuka hotel tertinggi di dunia. Hotel yang terletak di salah satu gedung pencakar langit di Shanghai ini diklaim sebagai salah satu hotel tertinggi di dunia.
ADVERTISEMENT
Dilansir Usa Today, ialah J Hotel Shanghai Tower, yang terletak di lantai atas Menara Shanghai yang berada di ketinggian 609,6 meter atau dua kali tinggi Menara Eiffel. Adapun, menara ini merupakan gedung tertinggi di China, sekaligus tertinggi kedua di dunia setelah Burj Khalifa di Dubai.
J-Hotel Shanghai Tower di China. Foto: AFP/Hector RETAMAL
Dibuka pada 19 Juni 2021 lalu, hotel ini memiliki 165 kamar dengan 34 kamar suite. Pembukaan hotel ini sempat tertunda sebagian karena pandemi virus corona, tetapi hotel kini mulai menerima tamu.
Para tamu yang menginap di sini akan dimanjakan oleh pemandangan Shanghai tanpa batas, termasuk Sungai Huangpu, The Bund, Oriental Pearl Tower, Puxi, dan Pudong. Adapun hotel ini merupakan unit dari brand perhotelan premium dari Jin Jiang International Hotels, salah satu grup hotel terbesar di China.
J-Hotel Shanghai Tower di China. Foto: AFP/Hector RETAMAL
Mengutip laman resminya, ada beberapa tipe kamar di hotel ini, di antaranya Shanghai Suite, Jin Jiang Suite, J Suite, Grand Suite, Premium Stateroom, dan Stateroom.
ADVERTISEMENT
Terdapat dua konsep Stateroom yang diusung oleh hotel tersebut, yakni New Chinese dan Contemporary.
Jika memilih Stateroom berkonsep New Chinese, para tamu dapat menikmati desain elegan dengan sentuhan tradisional China. Sedangkan, Contemporary memberikan kesan mewah.

Hotel dengan Fasilitas Mewah

J-Hotel Shanghai Tower di China. Foto: AFP/Hector RETAMAL
J Hotel Shanghai Tower juga dilengkapi dengan fasilitas yang mewah. Misalnya saja Shanghai Suite, di kamar terluas dan termahal di hotel ini para tamu akan mendapatkan beragam fasilitas dan layanan.
Adapun, fasilitas dan layanan tersebut antara lain penyewaan Limousine, iPad multifungsi, wine cellar (gudang anggur), cermin tahan air di kamar mandi yang bisa digunakan untuk menonton TV, smart TV, dan Chinese tea set.
J-Hotel Shanghai Tower di China. Foto: AFP/Hector RETAMAL
Sementara itu, untuk tipe kamar termurah pun para tamu juga mendapatkan layanan yang lengkap.
ADVERTISEMENT
Mulai dari pelayan pribadi 24 jam, kolam renang dalam ruangan, perlengkapan mandi dari Hermes dan Diptyque, bathtub berbentuk kelopak magnolia, spa mewah dengan fokus pada perawatan Reiki, dan lain sebagainya.
Warna-warni Shanghai Tower dari ketinggian diabadikan Risa Santoso dalam akun resmi Instagramnya Foto: Instagram/@santosorisa
Para tamu juga dapat menikmati salah satu dari tujuh fasilitas hotel, seperti restoran, bar, spa, kolam renang di lantai 84, dan semua fasilitas hotel kelas atas lainnya.
Untuk menginap di sini, seperti yang diduga tarifnya tidaklah murah. Kamu harus merogoh kocek sekitar mulai dari Rp 8 juta hingga ratusan juta rupiah.
Untuk merayakan pembukaannya, J Hotel menawarkan "harga khusus" seharga 3.088 yuan atau sekitar Rp 6,7 juta per malam. Sedangkan untuk bermalam di "J Suite" harganya dipatok lebih mahal yakni 67 ribu yuan atau sekitar Rp 149 juta.
ADVERTISEMENT
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)