DAMRI Buka Rute Baru Yogyakarta-Denpasar, Tarif Promo Mulai Rp 300 Ribu

3 Oktober 2024 15:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bus DAMRI. Foto: Damri
zoom-in-whitePerbesar
Bus DAMRI. Foto: Damri
ADVERTISEMENT
DAMRI membuka rute baru untuk memudahkan traveler yang ingin melakukan perjalanan dari Yogyakarta menuju Denpasar, Bali, maupun sebaliknya. Resmi beroperasi per 1 Oktober 2024, rute baru DAMRI ini akan dilayani setiap hari.
ADVERTISEMENT
Head of Corporate Communication DAMRI, Atikah Abdullah, mengatakan bahwa DAMRI kembali memperluas jangkauannya dengan menambah rute Angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) baru yang menghubungkan Yogyakarta dan Denpasar.
Bus DAMRI. Foto: Damri
"DAMRI berharap pembukaan rute ini dapat memudahkan pelanggan yang ingin bepergian antarpulau dengan opsi perjalanan yang aman, selamat, dan nyaman," kata Atikah, seperti dikutip dari keterangan resminya.
Untuk itu, menyambut pembukaan baru rute tersebut, DAMRI juga menawarkan tarif promo yang berlaku hingga 31 Oktober 2024, dengan melakukan pemesanan melalui aplikasi DAMRI Apps.

Rute DAMRI Yogyakarta-Denpasar PP

Bus DAMRI. Foto: Dok. Damri
Rute yang dilalui untuk layanan ini adalah Terminal Jombor-Pool DAMRI Yogyakarta-Klaten-Solo-Surabaya-Probolinggo-Paiton-Besuki-Situbondo-Banyuwangi (Ketapang)-Denpasar.
Berikut detail operasional DAMRI rute Yogyakarta-Denpasar PP

Yogyakarta-Denpasar

ADVERTISEMENT

Denpasar-Yogyakarta

Nantinya, rute ini dilayani dengan kelas royal berkapasitas 21 seat dengan konfigurasi kursi 2-1. Enggak hanya itu, bus ini juga dilengkapi dengan beragam fasilitas, mulai dari reclining seat, leg rest, foot rest, snack, coffe maker atau minibar, toilet, selimut, bantal, hingga charging port.
Penumpang bus DAMRI rute Yogyakarta-Denpasar maupun sebaliknya juga mendapat fasilitas satu kali makan, yang tersedia di Jl. A. Yani (Soto Seger Mbok Giyem).
ADVERTISEMENT