Disneyland Paris Kembali Tunda Pembukaan Hingga 2 April 2021

22 Januari 2021 8:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengunjung Disneyland Paris Foto: Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Pengunjung Disneyland Paris Foto: Reuters
ADVERTISEMENT
Disneyland Paris kembali menunda pembukaannya akibat COVID-19. Pembukaan kembali taman hiburan tersebut ditunda setidaknya hingga 2 April 2021 mendatang setelah Prancis memperketat aturan akibat meningkatnya kasus COVID-19.
ADVERTISEMENT
"Karena kondisi yang berlaku di Eropa, Disneyland Paris tidak akan dibuka kembali pada tanggal 13 Februari seperti yang direncanakan semula," tulis Disneyland Paris, seperti dikutip dari Variety.
Ilustrasi DIsneyland Paris Foto: Shutter Stock
"Jika kondisi memungkinkan, kami akan membuka kembali Disneyland Paris pada tanggal 2 April 2021 dan akan menerima reservasi mulai tanggal tersebut dan seterusnya," lanjut isi pernyataan tersebut.
Sementara itu, pada Juli 2020 lalu, Disneyland Paris sempat dibuka kembali dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Taman hiburan tersebut membatasi jumlah pengunjung dan wisatawan yang berkunjung harus melakukan pemesanan terlebih dahulu.
Namun, Disneyland kembali ditutup untuk wisatawan pada 29 Oktober 2020 menyusul lockdown yang dilakukan Prancis untuk menahan gelombang kedua pandemi COVID-19.
COVID-19 memukul telak industri pariwisata, tak terkecuali taman hiburan. Sebelumnya Disneyland juga telah menghapus program annual pass-nya.
Pengunjung mengenakan masker foto bersama di Disneyland Hong Kong. Foto: Tyrone Siu,REUTERS
Selain itu, beberapa taman hiburan Disney lain, seperti Disneyland Hongkong dan Disneyland di Anaheim, AS, juga masih ditutup untuk wisatawan.
ADVERTISEMENT
Bahkan, Disneyland mengubah tempat parkirnya sebagai tempat vaksinasi untuk memvaksin ribuan orang setiap harinya.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)