Foto: Atraksi Barongsai Hibur Wisatawan di Sea World Jelang Imlek

8 Februari 2024 14:21 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Atraksi barongsai menghibur pengunjung di akuarium Sea World Ancol, Jakarta, Kamis (8/2).
ADVERTISEMENT
Atraksi barongsai tersebut digelar untuk menyambut Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili yang jatuh pada 10 Februari 2024.
PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk menargetkan 300 ribu wisatawan mengunjungi berbagai objek wisata di kawasan Ancol pada libur Isra Mikraj dan Imlek 2024 tanggal 8-11 Februari.
Untuk unit wisata Sea World, pihaknya menargetkan 10.000 kunjungan per hari (40.000 selama empat hari) atau sekitar 13 persen dari target seluruh pengunjung Ancol.
Atraksi barongsai menghibur pengunjung di akuarium Sea World Ancol, Jakarta, Kamis (8/2/2024). Foto: Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO