Foto: Indahnya Danau-Danau nan Biru di Kroasia

9 Oktober 2019 17:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warna danau di Plitvice Lakes National Park memiliki gradasi warna biru muda, hijau tosca. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Warna danau di Plitvice Lakes National Park memiliki gradasi warna biru muda, hijau tosca. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
ADVERTISEMENT
Negara kecil Kroasia mungkin belum menjadi tujuan favorit turis asal Indonesia. Tapi, bukan berarti negara ini tidak memiliki apa-apa.
ADVERTISEMENT
Negara yang terletak di Eropa timur ini boleh berbangga karena mereka memiliki salah satu taman nasional terindah di dunia.
Suasana di Plitvice Lakes National Park yang masih asri. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Dikenal dengan nama Plitvice Lakes National Park, taman nasional ini merupakan kumpulan 16 danau yang ada pada ketinggian yang berbeda dan mengalir dari satu danau ke danau yang lain melalui air terjun.
Cobalah ketik di mesin pencarimu “the best national park in the world”, Plitvice pasti keluar di banyak daftar taman nasional terbaik.
Di Plitvice, kamu bisa hiking, berfoto, masuk ke dalam gua, melihat air terjun, dan kalau beruntung bisa melihat beruang coklat. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Lalu apa yang membuat Plitvice menjadi istimewa?
Tentu saja keindahan pemandangannya. Danau-danau alami ini terkenal karena warnanya yang khas, mulai dari berwarna biru langit, hijau, sampai abu-abu.
Warna danau tersebut berubah-ubah tergantung banyaknya mineral dan organisme di dalam air dan juga sudut datang cahaya matahari.
ADVERTISEMENT
Plitvice telah menjadi taman nasional sejak 1949 dan dimasukkan dalam daftar Warisan Budaya UNESCO pada 1979. Hal tersebut membuat taman nasional ini menjadi taman nasional tertua dan salah satu taman nasional terbesar di Kroasia. Bahkan lebih tua dari negara Kroasia sendiri yang baru berpisah dari Yugoslavia pada 1991.
Warna danau di Plitvice Lakes National Park dapat berubah-ubah tergantung banyaknya mineral dan organisme di dalam air dan juga sudut datang cahaya matahari. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Di Plitvice, kamu bisa hiking, berfoto, masuk ke dalam gua, melihat air terjun, dan kalau beruntung bisa melihat beruang coklat. Namun, satu hal perlu diperhatikan, kamu tidak diizinkan berenang di Plitvice karena semua danau yang ada di sana merupakan daerah konservasi.
Sebelum kamu terbang ke Kroasia, silakan lihat foto-fotonya dulu ya.
Plitvice Lakes National Park, taman nasional di Kroasia yang memiliki 16 danau. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Pemandangan Plitvice Lakes National Park dari kejauhan. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Plitvice telah menjadi taman nasional sejak 1949 dan dimasukkan dalam daftar Warisan Budaya UNESCO pada 1979. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Plitvice Lakes National Park menjadi taman nasional tertua dan salah satu taman nasional terbesar di Kroasia. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Danau di Plitvice Lakes National Park berwarna hijau tosca semakin menambah keindahan lanskap Kroasia. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Gradasi warna danau di Plitvice jadi salah satu daya tarik wisata. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Di Plitvice kamu tidak diizinkan berenang karena semua danau yang ada di sana merupakan daerah konservasi. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Wisatawan sedang mengabadikan keindahan Plitvice Lakes National Park di Kroasia. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Bersantai sembari memandang cantiknya danau menjadi pilihan tepat saat berada di Plitvice Lakes National Park. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan
Sejumlah wisatawan menikmati keindahan alam yang ada di Plitvice Lakes National Park. Foto: Daniel Chrisendo/kumparan