Gara-gara Ambil Pasir di Pantai Sardinia, Turis Ini Didenda Rp 17,5 Juta

7 September 2020 12:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi wisatawan di Pantai Sardinia Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi wisatawan di Pantai Sardinia Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Insiden turis didenda karena mengambil pasir di Pantai Sardinia, salah satu pantai populer di Italia, kembali terulang. Kini, turis asal Prancis harus menerima hukuman denda setelah melakukan hal tersebut.
ADVERTISEMENT
Dilansir Euronews, turis asal Prancis didenda 1000 Euro atau setara Rp 17,5 juta gara-gara mengambil pasir di Pantai Sardinia. Tak tanggung-tanggung, turis tersebut kedapatan mengambil pasir Pantai Sardinia hingga hampir 2 kilogram (kg).
Ilustrasi pantai di Sardinia Foto: Shutter Stock
Turis tersebut ditangkap di Bandara Elmas di Pulau Italia yang merupakan pintu masuk ke Pulau Sardinia. Turis yang tidak disebutkan identitasnya tersebut membawa pasir yang ditempatkan dalam botol plastik.
Akibat kejadian tersebut, ia harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut dan didenda puluhan juta.
Kamu mungkin merasa bahwa tindakan penangkapan dan penahanan ini agak aneh, tapi nyatanya pasir putih Sardinia memang kerap diincar turis untuk dibawa pulang. Akibatnya, penduduk setempat menghadapi ancaman erosi.
Laut Mediterania dan pantai di Buggerru, Sardinia Selatan Foto: Shutter Stock
Apalagi biasanya, pasir yang diambil itu tak sekadar untuk oleh-oleh, tetapi diperjualbelikan melalui situs lelang online. Oleh sebab itu, untuk menjaga alamnya, Italia membuat undang-undang yang dikeluarkan pada tahun 2017 yang menyatakan bahwa perdagangan pasir, kerikil, dan kerang adalah tindakan ilegal.
ADVERTISEMENT
"Kebiasaan ini tidak hanya membahayakan lingkungan, tetapi juga berdampak pada kelangsungan dan pengembangan pariwisata berkelanjutan di Sardinia," tulis otoritas setempat.
Orang-orang yang melanggar undang-undang ini akan didenda hingga 3000 Euro atau setara Rp 47,48 juta. Penangkapan turis asal Prancis ini bukanlah yang pertama kali. Pada Agustus tahun lalu, pasangan turis asal Prancis juga didenda sebesar 1000 Euro karena mencuri pasir di Pantai Sardinia.
Wah, tidak untuk ditiru ya!