Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Indahnya Sumber Jenon, Mata Air Indah di Malang yang Dikenal Sakti
10 Januari 2019 21:11 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:49 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Beberapa destinasi wisata yang bisa kamu temukan, antara lain Gunung Bromo, Pantai Goa Cina, Pantai Tiga Warna, Air Terjun Coban Rondo, dan masih banyak lagi. Kali ini, kumparanTRAVEL akan membahas sebuah mata air yang indah di Malang bernama Sumber Jenon.
Berlokasi di Desa Gunung Ronggo, mata air Sumber Jenon adalah salah satu destinasi wisata yang tidak boleh kamu lewatkan saat berada di Malang. Memiliki kedalaman empat hingga lima meter, Sumber Jenon menghadirkan lanskap indah serta sumber air yang menenangkan.
Airnya jernih dengan nuansa kebiruan. Di sekelilingnya kamu akan menemukan pepohonan tinggi dengan daun yang rimbun. Sangat menenangkan.
Tak ketinggalan, kamu bisa menikmati kesegaran air yang ditawarkan dan tentunya pemandangan indah yang membuat wisatawan lupa diri. Masih kurang? Bagi yang bernyali besar, cobalah menyelam ke dasar Sumber Jenon, kamu akan menemukan reruntuhan batang kayu dan ikan yang menggemaskan.
ADVERTISEMENT
Tak perlu takut akan merasa kegelapan ketika berada di dalam airnya, karena cahaya matahari yang menyinari Sumber Jenon akan masuk melalui celah-celah pepohonan. Selain indah dan menyegarkan, Sumber Jenon ternyata diyakini warga setempat memiliki kesaktian.
Mitosnya, mata air Sumber Jenon mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit, termasuk penyakit kulit. Pada hari-hari tertentu, Sumber Jenon juga kabarnya bisa memberikan pertanda lewat air tiga warna yang dihasilkannya.
Misalnya saja warna hitam yang berarti membawa petaka atau racun, putih yang penuh khasiat, dan air tawar seperti yang dikeluarkan saat ini sebagai tempat berenang dan berwisata.
Masyarakat setempat juga percaya bahwa di dalam Sumber Jenon terdapat ikan sengkaring yang diyakini berusia ratusan tahun. Menariknya, ikan sengkaring itu konon tidak akan pernah habis.
ADVERTISEMENT
Walau dipancing berulang kali, ikan yang berwarna hitam dan merah ini jumlahnya akan tetap sama, yaitu 37 ekor. Berpegang pada mitos tersebut, tak heran jika di hari-hari tertentu, seperti 1 Suro atau 1 Muharram, akan ada sejumlah pengunjung yag sengaja datang hanya untuk berendam.
Untuk menikmati Sumber Jenon, kamu tak harus merogoh kocek terlalu dalam. Pasalnya, pengunjung hanya dikenakan tarif parkir sebesar Rp 5 ribu saja. Bagi yang takut tenggelam, kamu bisa menyewa ban berukuran kecil seharga Rp 3 ribu atau ban berukuran besar seharga Rp 5 ribu.
Bagaimana, tertarik untuk menikmati eksotisme Sumber Jenon yang menawan di Malang ?