Jalan di China: Ada di Ketinggian 4.200 Meter dan Punya Lebih dari 200 Tikungan

4 Juli 2022 8:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jalan berliku di pegunungan Pamir. Foto: Tao Jiang/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Jalan berliku di pegunungan Pamir. Foto: Tao Jiang/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Selama kamu melakukan perjalanan, di mana jalan yang membuatmu tertarik mengunjunginya atau bahkan ingin mengendarai kendaraanmu di jalanan tersebut?
ADVERTISEMENT
Kalau belum pernah, mungkin kamu bisa mengunjungi salah satu jalan yang berada di China Barat. Jalan ini memiliki banyak bagian yang fotogenik.
Siapa sangka jika dilihat dari udara, jalanan tersebut akan berbentuk seperti naga sesuai dengan namanya. Jalanan ini bernama Jalan Kuno Panlong.
Dilansir Daily Mail, Panlong dalam mitologi China, memiliki arti naga air. Sebab, jalanan ini memiliki lebih dari 200 tikungan, sehingga membuatnya seperti naga.
Jalan berliku di pegunungan Pamir. Foto: Tao Jiang/Shutterstock
Karena hal tersebut, Jalan Kuno Panlong menjadi daya tarik wisata. Apalagi jalanan ini berada di ketinggian 4.200 meter, jadi selama perjalanan naik ke dataran tinggi akan berisikan tikungan tajam yang dikelilingi pegunungan salju.
Jalan yang memiliki panjang 75 km dan dijuluki Plateau Sky Road oleh penduduk setempat ini berada di Daerah Otonomi Taxkorgan Tajik, Provinsi Xinjiang, China.
ADVERTISEMENT
Tujuan awal jalanan ini dibangun untuk menyediakan jalan bagi para petani dan penggembala setempat melalui Pegunungan Kunlun.
Jalan berliku di pegunungan Pamir. Foto: Tao Jiang/Shutterstock
Sejak dibuka pada Juli 2019, mereka telah membagikannya dengan YouTuber, Instagrammer, dan operator drone, yang ingin mendokumentasikan jalanan ini dengan estetik.
Bisa dibilang jalan tersebut menjadi impian para penggila berkendara. Namun, pemerintah setempat sudah memperingatkan para pengemudi untuk berhati-hati saat hujan dan salju, serta tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya tanah longsor.