Jangan Olahraga di Pesawat, Ini 3 Hal yang Sebaiknya Diketahui oleh Penumpang

8 Juni 2022 13:56 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi penumpang pesawat  Foto: shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi penumpang pesawat Foto: shutterstock
ADVERTISEMENT
Dalam setiap perjalanan tentu harus memiliki hal yang baik, agar tidak mengganggu penumpang lainnya. Sama halnya ketika kamu memutuskan untuk bepergian menggunakan pesawat.
ADVERTISEMENT
Seorang pramugara berusia 35 tahun yang telah terbang dengan maskapai penerbangan Amerika Serikat selama 14 tahun, membagikan saran tentang etika terbaik yang sebaiknya dilakukan oleh para penumpang.
Dilansir The Sun, pria yang tidak mau menyebutkan namanya ini, mengungkapkan saran terbaiknya untuk etika yang sebaiknya dilakukan oleh para penumpang pesawat.
Ilustrasi Pramugara. Foto: Shutter Stock
"Jika saya bisa memberikan PSA etika maskapai penerbangan, saya akan mengatakan saya berharap lebih banyak penumpang tahu sandaran tangan kursi tengah keduanya adalah untuk penumpang kursi tengah," kata pramugara tersebut.
Hal senada juga disampaikan oleh awak kabin bernama Boris Millan. Dirinya menyampaikan bahwa ketika kamu duduk di kursi tengah, berarti kedua sandaran tangan itu adalah milikmu.
Saran lain pun ia berikan kepada para penumpang, dan sebaiknya tidak dilakukan di pesawat. Jangan pernah berolahraga di pesawat, karena itu sangat mengganggu.
Ilustrasi gerakan yoga upward facing dog. Foto: Shutter Stock
"Jika Anda melakukan yoga di dapur belakang, bokong Anda ada di wajah saya," kata Boris Millan.
ADVERTISEMENT
Karena dalam perjalanan, pernah ada pasangan penumpang dicela oleh penumpang lainnya, karena melakukan yoga di bagian belakang pesawat.
Terakhir, jangan pernah ke toilet tanpa alas kaki. Sebab, air yang berada di lantai kamar mandi adalah air kencing dari penumpang lain.
"Air di lantai toilet adalah kencing," ujar Boris Millan.