Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Libur Lebaran, Kota Batu Diserbu 778 Ribu Wisatawan, Alun-alun Jadi Primadona
15 April 2025 11:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Kota Batu kembali menunjukkan pesonanya sebagai destinasi wisata favorit saat momen libur Lebaran 2025. Dinas Pariwisata Kota Batu mencatat, hingga saat ini ada 778.235 wisatawan yang mengunjungi berbagai destinasi wisata dan akomodasi di wilayah tersebut.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Onny Ardianto, menyampaikan bahwa angka tersebut menunjukkan lonjakan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya, yang mencatat 564.622 kunjungan wisatawan.
"Ada peningkatan (dibandingkan) 2024, grand total kunjungan wisatawan pada usaha jasa akomodasi dan usaha jasa daya tarik wisata (DTW) sejumlah 778.235," kata Onny, seperti dikutip dari Antara.
Berdasarkan rincian data dari dinas terkait, maka 778.235 itu berasal dari akumulasi jumlah wisatawan pada jasa akomodasi 58.552 orang, dan kunjungan pada jasa DTW mencapai 719.683 orang.
"Adapun data kolektif yang kami lakukan pada jasa usaha, yakni di 90 Jasa Usaha akomodasi atau hotel dan 45 daya tarik wisata," ujarnya.
Menariknya, angka kunjungan ini belum final, karena data masih terus dikumpulkan. Saat ini, baru sekitar 89,23 persen dari total data yang telah terverifikasi.
ADVERTISEMENT
Alun-Alun Kota Batu Jadi Magnet Utama
Dari semua destinasi yang ada, Alun-Alun Kota Batu tetap menjadi primadona. Total kunjungan ke kawasan ini mencapai 400.042 orang, menjadikannya sebagai destinasi dengan jumlah pengunjung tertinggi selama masa libur Lebaran.
Puncaknya terjadi pada Selasa (1/4) atau H+2 Lebaran, dengan kunjungan membludak hingga 180.203 orang dalam satu hari.
Kemudian, pada urutan kedua ada Desa Wisata Sidomulyo, di Kecamatan Batu, Kota Batu, dengan jumlah kunjungan mencapai 78.256 orang.
"Kemudian Jawa Timur Park 2 dengan 44.776 wisatawan, Jawa Timur Park 33.278 wisatawan, dan Batu Night Spectacular (BNS) 25.804 wisatawan," kata Onny.
Meski jumlah wisatawan meningkat, okupansi harian hotel di Kota Batu selama periode Lebaran tercatat berada di angka 26,45 persen, dari total data masuk sebanyak 92,53 persen dengan persentase data yang telah dikumpulkan dari pihak jasa akomodasi.
ADVERTISEMENT