Menara Eiffel Jadi Destinasi Wisata Terpopuler di Instagram

7 September 2019 7:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menara Eiffel. Foto: AFP
zoom-in-whitePerbesar
Menara Eiffel. Foto: AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Siapa yang tidak tahu Menara Eiffel di Prancis? Bagi sebagian traveler, jalan-jalan ke Prancis, terutama Paris, rasanya pasti tak lengkap tanpa menyempatkan diri menyambangi monumen yang dijuluki Iron Lady ini.
ADVERTISEMENT
Saking populernya, Menara Eiffel di Paris ini bahkan telah menjadi destinasi, atraksi, sekaligus spot terpopuler bagi wisatawan dunia, setidaknya di kalangan Instagramers atau para pengguna media sosial Instagram. Dilansir Asiaone, Menara Eiffel dinobatkan sebagai destinasi, sekaligus objek wisata terpopuler di Instagram berdasarkan jumlah tagar.
Menurut sebuah laporan aplikasi Motif, tagar Menara Eiffel di Instagram telah digunakan sebanyak 5.849.737 kali. Sehingga rasanya tidak heran apabila Eiffel dapat diakui sebagai salah satu objek wisata yang populer, jika melihat jumlah tagar ini.
Tak hanya Eiffel, objek wisata lainnya di Prancis yang juga menuai banyak tagar dari para pengguna Instagram adalah Disneyland Paris dan Louvre. Tagar Disneyland Paris telah dipakai pengguna Instagram sebanyak 3.940.249 kali, dan tagar Louvre digunakan sebanyak 2.919.469 kali.
ADVERTISEMENT
Di posisi kedua setelah Menara Eiffel terdapat Las Vegas Strip di Amerika Serikat yang memiliki jumlah penggunaan tagar mencapai 4.802.560. Selain Las Vegas Strip, objek wisata populer di Instagram asal Amerika Serikat diwakili juga oleh New York City Times Square dengan 3.949.217 tagar dan Grand Canyon dengan 3.433.049 tagar.
Sementara dari Timur Tengah terdapat objek wisata andalannya yang mewah, Burj Khalifa Dubai yang memperoleh jumlah tagar sebanyak 3.502.116.
Di bagian Eropa sendiri, kamu bisa menemukan London dengan Big Ben yang khas. Monumen jam berukuran besar ini diketahui mendapatkan 3.007.317 tagar di Instagram. Sedangkan London Eye memperoleh 2.980.066 tagar dalam platform media sosial berbagi foto tersebut.
Peringkat ini didapatkan oleh aplikasi Motif dengan menganalisis jumlah tagar yang diterbitkan, maupun digunakan para pengguna Instagram sejak media sosial itu debut pada Oktober 2010. Gunanya adalah untuk mengidentifikasi destinasi dan kota-kota yang paling banyak dikunjungi di seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Menarik, ya? Mana saja yang pernah kamu kunjungi?