Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Saat berkunjung ke museum pasti kamu ingin melihat koleksi yang dipamerkan untuk mengetahui sejarah yang pernah tertulis. Kebanyakan museum pun menawarkan benda-benda sejarah, purbakala, sains, atau benda antik.
ADVERTISEMENT
Namun, lain hal saat berkunjung ke Kota Chichibu, Jepang. Di sana terdapat sebuah museum unik dengan koleksi yang tak biasa.
Bagaimana tidak? Museum ini menyimpan koleksi batu menyerupai wajah manusia. Unik, ya.
Museum bernama Chinsekikan ini berada di Kota Chichibu, Prefektur Saitama, Jepang.
Dilansir Atlas Obscura, Museum Chinsekikan menyimpan 1.700 koleksi batu. 900 di antaranya menyerupai bentuk wajah manusia. Bahkan, ada juga yang mirip dengan wajah tokoh populer, mulai dari selebritis, hingga tokoh politik.
Ada batu yang mirip dengan tokoh terkenal, seperti Elvis Presley, ET, Donkey Kong, hingga Boris Yeltsin. Salah satu koleksi museum yang menarik perhatian pengunjung adalah batu yang mirip sang raja rock and roll, Elvis Presley.
ADVERTISEMENT
Selain tokoh populer, batu berwajah alien, hewan, hingga karakter video game juga bisa kam temukan di museum ini.
Sesuai namanya, Chinsekikan artinya adalah 'ruang batu-batu yang penasaran'.
Pemilik sekaligus kurator museum bernama Shozo Hayama, menghabiskan 50 tahun untuk mengumpulkan batu-batu unik tersebut. Namun, sang pemilik meninggal pada 2010.
Saat ini Museum Chinsekikan dikelola oleh putrinya, yaitu Yoshiko Hayama, yang bertanggung jawab atas pengelolaan museum.
Saat ini, Museum Chinsekikan masih mencari tambahan untuk koleksinya. Jadi, kalau kamu punya batu dengan bentuk yang aneh, kamu bisa menyumbangkannya ke museum tersebut.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!
ADVERTISEMENT