news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Merasakan Menginap di Disney Explorers Lodge Hong Kong Disneyland

8 Februari 2018 17:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Satu hari saja rasanya tak puas untuk berkunjung ke Hong Kong Disneyland. Setidaknya, itulah yang dirasakan kumparanTravel saat berkunjung ke sana. Banyak wahana seru yang mengasyikkan yang patut untuk dicoba. Terlebih lagi, sejuknya udara Hong Kong kala itu membuat kumparanTravel betah berlama-lama di sana.
ADVERTISEMENT
Untuk mengakomodir kebutuhan pengunjung yang ingin menghabiskan waktunya di taman bermain, Hong Kong Disneyland menghadirkan fasilitas penginapan yang letaknya tidak terlalu jauh dari area taman bermain.
Setidaknya, ada tiga penginapan di sini. Yakni Hong Kong Disneyland Hotel, Disney's Hollywood Hotel, dan yang terbaru adalah Disney Explorers Lodge.
Disney Explorers Lodge tampak luar (Foto: Intan Kemala Sari/kumparan)
Atas undangan khusus dari Grand Indonesia, kumparan (kumparan.com) menjadi satu-satunya media yang berkesempatan untuk merasakan langsung menginap di Disney Explorers Lodge (DEL).
Disney Explorers Lodge Hong Kong (Foto: Intan Kemala Sari )
Untuk menuju ke sini, tidak terlalu sulit. Dari Public Transport Interchange (PTI) yang berlokasi persis di depan pintu masuk Hong Kong Disneyland Resort, carilah shuttle bus yang akan membawamu ke DEL. Begitupun jika ingin pergi ke Hong Kong Disneyland Resort, akan ada shuttle bus setiap 15 menit sekali yang siap membawamu ke area taman bermain, gratis!
Lobi Disney Explorers Lodge (Foto: Intan Kemala Sari/kumparan)
Sesampainya di DEL, kumparanTravel disambut oleh lobi dengan atap tinggi menjulang. Interiornya bernuansa kayu dan bambu yang seolah membawamu berada di tengah hutan.
ADVERTISEMENT
Di sebelah kanan lobi, terdapat jejeran counter check in dan resepsionis yang siap membantumu check in tanpa memerlukan waktu lama. Oh iya, satu yang perlu diingat, kamu baru bisa check in di sini setelah jam 3 sore. Namun jangan khawatir, ada tempat penitipan bagasi yang akan menjaga barang-barang dan kopermu selama kamu bermain di Disneyland Resort.
Saat memasuki kamar, kumparanTravel disambut dengan dua queen bed. Mengusung konsep penginapan ramah keluarga, DEL sengaja didesain untuk para keluarga yang ingin menginap dengan mengajak si buah hati. Maka dari itu, ukuran kamar yang ditawarkan lebih besar dari biasanya.
Kamar tidur Disney Explorers Lodge (Foto: Intan Kemala Sari/kumparan)
Kamar ini juga dilengkapi dengan berbagai hiasan dan perlengkapan khas Disney. Mulai dari pajangan hiasan Mickey dan Goofy, gelas dengan gambar karakter Disney, sandal hotel dengan karakter Disney, hingga peralatan mandi yang juga khas Disney. Gemas!
ADVERTISEMENT
Begitu menengok ke luar jendela, terdapat hamparan taman yang luas dengan pemandangan yang menyegarkan mata. Kamu bisa berjalan kaki menghirup segarnya udara, atau sekadar duduk-duduk melepas lelah sambil memandang laut lepas.
Tampak depan Disney Explorers Lodge (Foto: Intan Kemala Sari)
Soal makanan, jangan khawatir. Ada tiga restoran yang tersedia di DEL. Namun yang paling banyak dikunjungi adalah restoran Dragon Wind yang menyajikan menu makanan Asia hingga internasional. Di restoran ini, kamu bisa mendapat kesempatan untuk berfoto langsung dengan karakter Mickey dan Mini pada pukul 9.00 pagi atau saat waktu sarapan.
Selain itu, DEL juga menyediakan fasilitas yang dikhususkan untuk si kecil. Terdapat satu area khusus untuk tempat bermain anak dan akan dipandu dengan para staff hotel. Orang tua tak perlu khawatir, karena seluruh mainan yang ditawarkan mampu mengedukasi si kecil.
ADVERTISEMENT
Jika ingin menginap di sini, harga kamar yang ditawarkan mulai dari Rp 3,5 juta per malamnya. Tertarik menginap dan bermain di Hong Kong Disneyland?