Myeongdong di Korea Selatan: Jadi Favorit Turis dan Langganan Syuting K-Drama

6 Maret 2022 17:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Myeongdong di Korea Selatan. Foto: estherpoon/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Myeongdong di Korea Selatan. Foto: estherpoon/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Untuk para penggemar dan penyuka jalan-jalan, mungkin tidak asing jika mendengar nama daerah Myeongdong di Korea Selatan. Karena namanya sering disebut pada K-Drama dan menjadi salah satu destinasi favorit para turis.
ADVERTISEMENT
Myeongdong merupakan nama sebuah jalan yang terletak di Distrik Jung, Seoul. Jalan Myeongdong terbilang sangat ramai dan sibuk, karena di sekitarnya terdapat pusat bisnis dan komersial.
Myeongdong merupakan salah satu distrik perbelanjaan utama Seoul yang memiliki toko ritel dengan harga menengah ke atas dan outlet merek internasional, seperti Lacoste, Polo Ralph Lauren, H&M, Zara, Forever 21, Bulgari, dan Louis Vuitton.
Belum lagi ada banyak merek kosmetik ternama Korea seperti Nature Republic, Missha, The Face Shop, and Skin Food. Jalan ini adalah area yang sangat populer bagi kaum muda dan turis sebagai pusat fashion dan wisata.
Beberapa pusat perbelanjaan besar juga berada di sini seperti Lotte Department Store, Shinsegae Department Store, Migliore, M Plaza, dan Noon Square.
ADVERTISEMENT
Baju-baju khas Korea Selatan juga menjadi incaran utama di Myeongdong. Para pecinta K-Pop atau orang yang ingin memiliki gaya seperti artis Korea, Myeongdong adalah tempat yang cocok untuk mencari barang tersebut.
Jalan Myeongdong juga sering menjadi tempat lokasi syuting dari K-Drama seperti Boys Before Flowers, Princess Hours, dan True Beauty. Oleh karena itu, jika beruntung para pengunjung mempunyai kesempatan untuk melihat langsung proses syuting drama Korea.
Myeongdong di Korea Selatan. Foto: Shcherbakov Ilya/Shutterstock
Bukan hanya fashion dan make up, tapi di jalan Myeongdong juga banyak jajanan yang akan membuat para turis kalap mata saat melihatnya.
Beragam kuliner jajanan pinggiran khas Korea terpampang seperti banana nutella crepe, kebab, tteokbokki, gyeranppang, lobster panggang keju, udang panggang mentega, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Selain kuliner jalanan, terdapat juga restoran-restoran ternama yang menawarkan makanan khas Korea, China, dan Jepang seperti Isaac Toast dan Din Tai Fung.
Myeongdong di Korea Selatan. Foto: Panaiphoto/Shutterstock
Jika kalian tertarik untuk mengunjungi Jalan Myeongdong, sangat direkomendasikan untuk datang pada saat low season agar suasana jalan tidak terlalu ramai.
Jika kalian tidak menyukai keramaian, lebih baik datang pada pagi atau siang hari, sekitar pukul 10.00-14.00 waktu setempat. Karena Myeongdong akan menjadi sangat ramai pada sore dan malam hari.
Selain itu, jangan lupa untuk membeli peta karena Jalan Myeongdong ini cukup luas sehingga mungkin saja akan membuat kamu tersesat.
Laporan: Mohamad Fadel Ramadhan