Pekerjaan Aneh di 2.000 Tahun Lalu, Penata Warnai Rambut Pakai Lintah Busuk

25 Februari 2023 11:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
 Ilustrasi wanita romawi. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi wanita romawi. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Rambut adalah salah satu hal yang paling penting saat zaman Romawi. Sebab, seorang wanita ditentukan feminitas, status sosial, hingga bisa dianggap sebagai orang Romawi, jika rambutnya sesuai dengan zaman tersebut.
ADVERTISEMENT
Termasuk wanita Londinium, pendahulu Romawi, mereka tidak menata rambutnya sendiri, sehingga harus ada seseorang yang menatanya dan disebut sebagai ornatrice.
Ornatrice adalah seorang penata rambut wanita yang sering kali diperbudak oleh majikannya. Pekerjaan ini terakhir kali ada sekitar 2.000 tahun lalu.
Sebagian besar penduduk Londinium terdiri dari orang Inggris yang telah diromanisasi dalam berbagai kasta. Bagi orang Londinium yang ambisius secara sosial, gaya rambut jika disesuaikan dengan pakaian, mandi, dan kebiasaan makan, dapat digunakan untuk menunjukkan cara hidup Romawi.
Ilustrasi wanita romawi. Foto: Shutterstock
Dilansir Lapham's Quarterly, ketika Inggris pertama kali dijajah, fashion terutama rambut ngat tinggi dan rumit. Wanita yang mengenakan salah satu dari gaya rumit ini menandakan bahwa mereka cukup kaya untuk menyediakan waktu menata rambutnya.
ADVERTISEMENT
Lewat rambut juga biasanya mereka langsung terjalin dengan latihan kekuasaan, melalui mode potongan rambut yang dikenal sebagai crines empti.
Saat menata rambut pemiliknya, Ornatrice ditugaskan membuat ramuan unik sesuai dengan kebutuhan dan permintaan mereka.
Kadang-kadang mereka harus mencampur lintah busuk, serangga yang dihancurkan, tinta cumi-cumi, dan empedu untuk membuat pewarna yang lebih gelap, atau menyebarkan kotoran dan abu merpati di atas kepala pemiliknya untuk membuat warna rambut mereka lebih terang.
Ilustrasi wanita romawi. Foto: Shutterstock
Jika sang majikan kehilangan sehelai rambut saja, Ornatrice harus mencukur rambut mereka sendiri untuk menggantikan rambut dari pemiliknya.
Tidak sebatas rambut saja, tapi mereka juga mengurusi alis, pipi, bulu ketiak, hingga bibir, supaya sang majikan bisa terlihat sempurna di mata orang lain.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya sebagai penata rambut, Ornatrice merupakan seseorang yang diperbudak untuk bekerja di dalam rumah dan melakukan tugas-tugas yang diberikan oleh majikannya, mulai dari pembersih, pelayan kamar tidur, juru masak, pengasuh anak, pembantu, perawat basah, dan tukang cuci.
Dinilai telah menjadi milik majikannya, tak jarang Ornatrice dieksploitasi secara seksual atau menerima perlakuan kasar untuk setiap pelanggaran.