Pertama di Timur Tengah, Abu Dhabi Segera Miliki Taman Hiburan Harry Potter

18 November 2022 9:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi theme park bertema film Harry Potter. Foto: Chansak Joe/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi theme park bertema film Harry Potter. Foto: Chansak Joe/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ada kabar gembira bagi kamu penggemar berat novel karangan J.K Rowling, Harry Potter. Taman hiburanWizarding World of Harry Potter” akan segera dibuka di taman hiburan indoor terbesar di dunia, yakni Warner Bros. World Abu Dhabi.
ADVERTISEMENT
Dilansir Time Out, taman hiburan tersebut menjanjikan petualangan magis lewat berbagai atraksi yang diadaptasi langsung dari film terlaris di dunia tersebut. Berlokasi di Pulau Yas, Uni Emirat Arab (UEA), taman hiburan Harry Potter menjadi yang pertama di timur tengah.
Ilustrasi theme park bertema film Harry Potter. Foto: 365_visuals/Shutterstock
Warner Bros. mengatakan bahwa taman tersebut akan mengajak para Potterheads, para penggemar Harry Potter, untuk merasakan langsung pengalaman berkunjung ke lokasi-lokasi ikonik di wizarding world.
President, Global Brands, and Experience dari Warner Bros. Discovery, Pam Lifford, mengatakan Wizarding World Abu Dhabi dapat dinikmati oleh penggemar dari semua kalangan usia.
“Tim Global Themed Entertainment, bersama mitra kami Miral, tidak sabar untuk membawa pengalaman dari dunia penuh keajaiban menjadi nyata di Warner Bros. World Abu Dhabi,” ujar Lifford seperti dikutip dari Arabian Business.
ADVERTISEMENT

Pembukaan Taman Hiburan Harry Potter

Ilustrasi theme park bertema film Harry Potter. Foto: Julien Jean Zayatz/Shutterstock
Taman hiburan Harry Potter ini kabarnya berada tak jauh dari atraksi lain dari Warner Bros. seperti Batman, Superman hingga Flinstones.
Pasalnya, taman ini akan dibuka di antara enam taman hiburan lainnya yang lebih dulu ada.
Before-After: pemain film 'Harry Potter' Foto: Infografik: Putri Sarah Arifira, IG @thedanielradcliffe @grintrupert, @mattdavelewis, @t22felton
Sayangnya, hingga kini belum dijelaskan kapan taman tersebut akan resmi dibuka, tetapi nantinya pengunjung dapat merasakan pengalaman penuh keajaiban seperti di film-film “Harry Potter”.
Harry Potter merupakan salah satu franchise film terbesar, diadaptasi dari serial novel terlaris sepanjang masa karya penulis J. K Rowling. Meski telah tamat, serial Harry Potter masih terus digemari hingga saat.