Pilot Berpengalaman Ini Ungkap Posisi Tempat Duduk Terbaik di Pesawat

19 September 2021 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi penumpang wanita duduk di bangku tengah pesawat (portrait) Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penumpang wanita duduk di bangku tengah pesawat (portrait) Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Setiap traveler tentu punya preferensi tersendiri soal tempat duduk di pesawat. Tapi, tahukah kamu di mana posisi tempat duduk terbaik di pesawat? Pilot ini ungkap jawabannya.
ADVERTISEMENT
Dilansir Ladbible, seorang pilot Boeing 747 berpengalaman, Nick Eades, mengungkapkan bahwa tempat terbaik di pesawat bukanlah berada di depan ataupun di tengah bagian pesawat. Menurutnya, posisi kursi terbaik di pesawat, yaitu ada di dekat pintu darurat pesawat.
Ilustrasi penumpang mengencangkan seat belt di pesawat Foto: Shutter Stock
Eades pun mengatakan, seringkali penumpang beranggapan bahwa posisi kursi terbaik di pesawat adalah posisi kursi yang paling aman atau minim risiko jika terjadi kecelakaan. Namun, kenyataannya menurutnya, baik kursi di bagian depan hingga paling belakang sama amannya dan tidak ada perbedaan yang signifikan.
"Duduk di kursi bagian depan pesawat sama amannya dengan duduk di belakang, begitu pun sebaliknya," ujar Nick.
Sementara itu, menurutnya posisi tempat duduk terbaik di pesawat adalah kursi yang berada dekat dengan pintu darurat.
ADVERTISEMENT
"Jika pesawat gagal lepas landas atau ada hal darurat, Anda adalah orang pertama yang membantu penumpang atau menjadi yang pertama keluar dari pesawat. Anda berada dalam posisi yang sangat bagus," ujarnya.
Ilustrasi pintu darurat di pesawat Foto: Shutter Stock
Hanya saja, tak semua orang bisa duduk di kursi ini. Sebab, mengutip laman resmi milik Direktorat Jenderal Perhubungan Udara @djpu151, hanya penumpang dalam kategori Able Body Passenger yang diperkenankan menempati tempat duduk tersebut. Mereka adalah orang yang cukup dewasa, sehat mental-jasmani, memiliki penglihatan normal, dan mampu membaca.
Penumpang ini juga diharapkan dapat membantu awak pesawat untuk membuka pintu atau jendela ketika terjadi kondisi darurat, tentunya sesuai dengan arahan dari awak pesawat. Untuk itu, bagi orang-orang yang membutuhkan bantuan khusus, seperti ibu hamil, lanjut usia, penyandang disabilitas, dan anak-anak tidak diperbolehkan duduk di dekat pintu dan jendela darurat.
Ilustrasi penumpang pria duduk di bangku tengah pesawat Foto: Shutter Stock
Oleh sebabnya, Eades mengatakan, posisi tempat duduk inilah yang memberikanmu lebih banyak keuntungan dari tempat duduk lainnya. Ia pun mencontohkan misalnya jika ada orang yang 'mengganggu' di bus umum, dengan duduk di kursi dekat pintu keluar kamu bisa sesegera mungkin memikirkan rencana untuk segera turun di halte berikutnya.
ADVERTISEMENT
"Jika kamu duduk di pesawat terbang, lihat di mana pintu keluarnya, pikirkan dalam hati, 'Oke jika kita mengalami kegagalan yang sangat besar, terutama saat lepas landas atau mendarat, dan saya harus keluar, ke mana saya harus pergi?'," tutupnya.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)