Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dilihat dari akun Instagram @mountnesia yang diunggah pada Minggu (19/7), dalam video berdurasi 14 detik itu terlihat antrean puluhan sepeda motor dan para pengunjung memenuhi jalan menuju puncak Telomoyo.
"Telomoyo macet, padat kayak di pasar," tulis informasi dalam video tersebut singkat.
Kepadatan tersebut bisa dibilang bukan hal yang mengagetkan, sebab memang Gunung Telomoyo merupakan salah satu gunung yang mudah untuk diakses tanpa perlu lelah mendaki.
Pasalnya, puncak gunung ini bisa dicapai dengan kendaraan bermotor, seperti sepeda motor dan mobil jip.
Tak sampai di situ, ternyata ada beberapa fakta menarik yang mesti kamu ketahui dari Gunung Telomoyo. Apa saja? Yuk, simak ulasannya.
1. Gunung Api yang Tak Pernah Meletus
Ternyata Gunung Telomoyo masuk dalam jajaran gunung api dengan tipe stratovolcano atau gunung api kerucut. Namun, gunung dengan ketinggian 1.864 meter ini tak pernah sekalipun meletus.
ADVERTISEMENT
2. Mudah Dijangkau Bahkan dengan Kendaraan Bermotor Sekalipun
Tak perlu lelah mendaki, Puncak Gunung Telomoyo bisa ditempuh dengan menggunakan kendaraan bermotor. Hal ini dikarenakan infrastruktur yang memadai di gunung tersebut.
Rute ke puncak gunung dengan mengendarai motor bisa dicapai dari area parkir wisata Gunung Telomoyo yang ada di Kecamatan Ngablak, Magelang. Oleh sebab itu, kamu harus mempersiapkan kondisi kendaraanmu dengan baik.
3. Dikelilingi Empat Gunung Sekaligus
Gunung Telomoyo bisa dibilang memiliki lokasi yang strategis. Terletak di antara Magelang dan Semarang, Gunung Telomoyo dikelilingi oleh empat gunung lain yang ada di Jawa Tengah .
Empat gunung tersebut ialah Gunung Ungaran, Gunung Sumbing, Gunung Merbabu, dan Gunung Andong.
4. Punya Landasan Paralayang Tertinggi di Indonesia
Gunung Telomoyo memiliki landasan paralayang tertinggi di Indonesia. Buat kamu yang gemar olahraga paralayang, Gunung Telomoyo bisa jadi pilihan menarik untuk dijajal.
ADVERTISEMENT
Selain fasilitasnya yang mumpuni, Gunung Telomoyo juga menawarkan pemandangan yang menarik. Bahkan, sejumlah kejuaraan paralayang dan gantole telah digelar dari atas Gunung Telomoyo.
5. Menawarkan Pemandangan yang Indah
Berada di ketinggian 1.894 mdpl membuat para pendaki Gunung Telomoyo bisa menyaksikan berbagai keindahan dari puncaknya.
Dari puncak Gunung Telomoyo, kamu bisa melihat indahnya pemandangan Rawa Pening, Ambarawa, serta Kota Ambarawa. Selain itu, dari atas terlihat juga Kota Salatiga dan Kota Magelang.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona )
Live Update