Rayakan HUT ke-60 Singapura, Maskapai Ini Tawarkan Pengalaman Terbang Berbeda

14 April 2025 18:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Singapura. Foto: Rajaraman Arumugam/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Singapura. Foto: Rajaraman Arumugam/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Dalam rangka memperingati 60 tahun kemerdekaan Singapura, Singapore Airlines (SIA) Group meluncurkan kampanye bertajuk “Celebrating with Singapore” yang berlangsung mulai April hingga Desember 2025. Kampanye ini mencakup berbagai inisiatif dan penawaran menarik bertema SG60, baik bagi traveler hingga masyarakat luas.
ADVERTISEMENT
CEO Singapore Airlines, Goh Choon Phong, mengatakan bahwa perjalanan Singapore Airlines tidak bisa dipisahkan dengan pertumbuhan negara yang akan segera merayakan ulang tahunnya pada 9 Agustus mendatang.
Ilustrasi Boeing 777-312ER Singapore Airlines. Foto: Elaine Thompson/AP Photo
Tak hanya itu, kampanye ini juga menjadi sebagai bentuk ucapan terima kasih bagi masyarakat dan traveler yang telah memilih Singapore Airlines sebagai mitra perjalanan.
"Melalui kampanye ini, kami ingin menyampaikan rasa terima kasih kami kepada para pelanggan dan masyarakat, serta memberikan kontribusi bermakna dalam perayaan SG60," kata Phong seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterima kumparan pada Senin (14/4).
Dengan serangkaian program ini, Singapore Airlines Group tak hanya merayakan tonggak sejarah penting bagi negara asalnya, tetapi juga mengukuhkan posisinya sebagai maskapai yang berkomitmen pada inovasi, keramahan, dan kontribusi sosial. Mulai dari promo penerbangan hingga penawaran menarik.
ADVERTISEMENT
Berikut kumparan rangkum deretan program “Celebrating with Singapore” Singapore Airlines.

Promo Spesial SG60 untuk Penerbangan dan Produk Wisata

Pesawat Singapore Airlines. Foto: BeAvPhoto/Shutterstock
Singapore Airlines dan Scoot akan menghadirkan penawaran harga spesial untuk penerbangan menuju lebih dari 130 destinasi di seluruh dunia.
Promo SIA berlaku untuk pemesanan antara 11 hingga 24 April 2025 dengan periode perjalanan mulai 12 April hingga 19 November 2025.
Sementara Scoot menawarkan promo serupa mulai 8 hingga 17 April 2025, untuk penerbangan antara Singapura dan 60 destinasi.
Pelanggan juga berkesempatan memenangkan sepasang tiket kelas bisnis pulang-pergi ke Seoul, Korea Selatan, lengkap dengan akomodasi hotel dan voucher wisata senilai SGD 600. Informasi selengkapnya tersedia di situs resmi maskapai.

Penawaran Eksklusif di Kris+, Pelago, dan KrisShop

Singapore Airlines hadirkan layanan Wi-Fi gratis di pesawat. Foto: Dok. Singapore Airlines
Kampanye SG60 juga merambah ke platform gaya hidup milik SIA Group. Di Kris+, tersedia voucher senilai SGD 6 dan SGD 60 yang dapat digunakan di restoran dan toko mitra terpilih sepanjang bulan Agustus 2025.
ADVERTISEMENT
Pelago memberikan diskon hingga SGD 60 untuk berbagai tur dan atraksi global, serta promosi khusus untuk Pelago Pass Singapore.
Sementara itu, KrisShop akan merilis The Heritage Collection, koleksi edisi terbatas yang menampilkan desain khas budaya Singapura seperti taman bermain naga dan ubin Peranakan. Produk-produk ini akan tersedia mulai Juni 2025 dan dipajang di lounge SilverKris di Changi Airport.
Pramugari Singapore Airlines Foto: Shutter stock
SIA juga menghadirkan cita rasa lokal dalam penerbangannya. Mulai Juli hingga September 2025, pelanggan dari kelas ekonomi hingga first class dapat menikmati hidangan khas seperti kue wortel goreng, roti prata dengan kari ikan, dan bak chor mee.
Menu spesial ini juga akan disajikan di lounge SilverKris selama bulan Agustus 2025.
ADVERTISEMENT

Konten Budaya di KrisWorld dan Kolaborasi dengan LASALLE

Ilustrasi pramugari maskapai Scoot. Foto: dok. Scoot
KrisWorld, sistem hiburan dalam penerbangan SIA, akan menampilkan konten bertema Celebrating Singapore yang memperkenalkan sejarah, seni, dan budaya negeri tersebut.
Scoot juga akan merilis model pesawat edisi terbatas hasil kolaborasi dengan mahasiswa LASALLE College of the Arts yang mencerminkan keragaman budaya Asia Tenggara.

Kampanye Donasi Sosial dan SIA Cares Open House

Pesawat Singapore Airlines. Foto: Markus Mainka/Shutterstock
Sebagai bagian dari kampanye ini, SIA Group menargetkan pengumpulan dana sebesar SGD 1,3 juta untuk disalurkan ke AWWA dan Rainbow Centre—dua lembaga sosial yang mendukung anak-anak penyandang disabilitas di Singapura. SIA Group akan menggandakan dana yang terkumpul menjadi SGD 2,6 juta.
Selain itu, pada Juli 2025, SIA akan menyelenggarakan edisi khusus SIA Cares Open House yang mengundang lebih dari 600 penerima manfaat dari keluarga kurang mampu, remaja berisiko, dan individu penyandang disabilitas untuk mengikuti tur eksklusif ke pusat pelatihan SIA.
ADVERTISEMENT