Rayakan Rilis Demon Slayer, Maskapai Ini Hadirkan Livery Khusus

22 November 2021 7:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Poster Demon Slayer The Movie: Mugen Train.

 Foto: IMDb
zoom-in-whitePerbesar
Poster Demon Slayer The Movie: Mugen Train. Foto: IMDb
ADVERTISEMENT
Maskapai penerbangan All Nippon Airways (ANA) menghadirkan livery khusus bertema Demon Slayer untuk merayakan rilis terbaru anime tersebut.
ADVERTISEMENT
Tak hanya livery, ANA juga bakal menghadirkan merchandise, mainan, hingga layanan inflight entertaintment bertema Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba.
Dilansir Soranews24, livery dan layanan khusus dihadirkan untuk memanjakan para fans anime khususnya Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba yang memasuki musim keduanya.
Ilustrasi maskapai ANA Foto: Shutter stock
Pihak maskapai mengumumkan akan membuat livery khusus pada salah satu pesawatnya. Pesawat tersebut akan dihiasi gambar karakter yang ada di anime Demon Slayer.
Pada salah satu sisi pesawat, para fans nantinya akan menemukan gambar Tanjiro, Nezuko, dan karakter Demon Slayer lainnya seperti Zenitsu serta Inosuke. Sementara, badan pesawat memamerkan salah satu tebasan pedang Tanjiro.
Demon Slayer di Universal Studios Japan. Foto: Universal Studios Japan
Pesawat yang dinamakan Demon Slayer Jet One ini akan mengudara pada Januari 2022 dengan rute penerbangan yang diumumkan kemudian. Kerja sama antara ANA dan Demon Slayer sebenarnya sudah dilakukan sebelumnya oleh pihak maskapai.
ADVERTISEMENT

Selain Livery, ANA Juga Hadirkan Layanan Lain Bertema Demon Slayer

Ilustrasi maskapai peerbangan ANA All Nippon Airways milik Jepang Foto: Shutter Stock
Pada 1 Desember 2022, para penumpang akan mendapatkan makanan atau minuman dengan bungkusan bertema Demon Slayer. Tak hanya itu, ANA juga menawarkan merchandise dan juga mainan anak-anak bertema Demon Slayer dalam setiap penerbangannya.
Menariknya lagi, para penumpang juga bisa menonton seluruh episode Demon Slayer: Kimetsu no Yeiba yang berjumlah 26 episode pada layanan inflight entertaintment saat penerbangan.
Demon Slayer merupakan serial yang mengisahkan tentang Tanjiro Kamado yang ingin menyelamatkan adiknya, Nezuko, karena berubah menjadi Iblis.
Season 1 diakhiri dengan petualangan adegan pertarungan yang mengagumkan. Janji ini ditepati dengan diluncurkannya Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba the Movie: Mugen Train. Sementara, season 2 akan bercerita tentang kelanjutan kisah dari film tersebut.
ADVERTISEMENT
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)