Royal Caribbean Bikin Simulasi Pelayaran, Ratusan Ribu Turis Daftar Jadi Relawan

21 November 2020 14:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi wisatawan bahagia saat berlayar dengan kapal pesiar Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi wisatawan bahagia saat berlayar dengan kapal pesiar Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Sebelum memulai pelayarannya kembali, perusahaan kapal pesiar Royal Caribbean mencari relawan untuk ikut uji coba pelayarannya. Baru dibuka beberapa hari, tercatat sudah ada ribuan wisatawan yang mendaftar.
ADVERTISEMENT
Dilansir Travel and Leisure, sebanyak lebih dari 100 ribu orang telah mendaftar untuk ikut uji coba pelayaran tersebut.
Perusahaan pelayaran itu berencana untuk menjalankan simulasi pelayaran percobaan sebagai bagian dari persyaratan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) untuk mengawali dimulainya kembali pelayaran secara bertahap.
Tampilan foto Aerial dari Voyager of the Seas, Royal Caribbean International Foto: Dok. Royal Caribbean International
Program pencarian relawan 'Volunteers of the Seas' yang dilakukan Royal Caribbean ternyata mendapat antusiasme yang tinggi.
"Dan begitu saja, 100 ribu orang telah mengajukan diri. Kami tidak sabar untuk memulai fase berikutnya dengan Anda semua!, " kata Presiden dan CEO Royal Caribbean, Michael Bayley.
Juru bicara perusahaan juga mengatakan, bahwa mereka menerima lebih dari 5.000 email dari calon sukarelawan. Jumlah ini belum termasuk tweet, komentar, dan pesan di seluruh media sosial.
ADVERTISEMENT
"Kami sangat senang dengan minat mereka. Kami memiliki banyak detail yang harus dikerjakan untuk memastikan pengalaman semua orang di atas kapal seaman dan menyenangkan yang kami bisa. Jadi, saat ini kami belum memiliki tanggal yang bisa diumumkan. Kami sangat senang dengan minat yang kami terima. Sejauh ini kami tidak sabar untuk akhirnya menyambut tamu kami kembali ke kapal," katanya.
Pulau pribadi Royal Caribbean International, CocoCay Foto: Instagram/@Royal Caribbean International
Meski simulasi pelayaran ini tak seperti liburan, orang-orang tetap antusias untuk mengikuti simulasi tersebut. Simulasi pelayaran ini sendiri meliputi kunjungan ke pantai-pantai di pulau-pulau pribadi Royal Caribbean. Serta, latihan karantina COVID-19 sebagaimana dilaporkan Cruise Critic.
Ketika pelayaran kapal pesiar kembali diizinkan di Amerika Serikat kelak, maka akan ada serangkaian protokol kesehatan ketat yang harus dipenuhi. Termasuk mewajibkan semua penumpang diuji sebelum berlayar.
Kapal Spectrum of the Seas milik Royal Caribbean Foto: Shutter Stock
Namun, belum jelas kapan uji coba kapal pesiar ini akan berlangsung dan Asosiasi Internasional Jalur Kapal Pesiar (CLIA), yang mewakili jalur pelayaran utama, termasuk Royal Caribbean, telah memperpanjang penundaan operasi kapal pesiar di AS hingga 31 Desember.
ADVERTISEMENT
Tetapi, setidaknya sukarelawan bisa memanfaatkan fasilitas dan aktivitas pelayaran dari makan hingga hiburan dan tamasya pribadi.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)