Tony Fernandes dan Impiannya Gabungkan Penerbangan, serta Hotel di Satu Aplikasi

27 Oktober 2022 15:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
CEO of Capital A-Tony Fernandes. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
CEO of Capital A-Tony Fernandes. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Bos besar AirAsia, Tony Fernandes, punya mimpi untuk menggabungkan fitur penerbangan dan pemesanan hotel dalam satu aplikasi. Sesuatu yang sebelumnya hanya bisa dibayangkan, namun akhirnya dapat diwujudkan saat ini.
ADVERTISEMENT
"Saya pernah terpikir bagaimana menggabungkan hotel dan penerbangan dalam satu waktu, dan saya berpikir bahwa AirAsia harus melakukan sesuatu yang lebih untuk hal ini, karena kami adalah maskapai yang besar dalam segi sumber dayanya," ujar Tony, dalam acara penandatanganan kerja sama dengan puluhan hotel di Malaysia, Indonesia, Thailand, dan Filipina, untuk AirAsia Super App, di The Linc, Kuala Lumpur Malaysia, Selasa (25/10).
CEO Airasia, Tony Fernandes bersama pengusaha hotel se-Asia Tenggara saat launching Airasia Superapp di The Linc, Kuala Lumpur, Malaysia. Foto: Rini Friastuti/kumparan
Demi mewujudkan ambisi tersebut, AirAsia langsung menggerakkan stafnya untuk mengajak pengguna maskapai, sekaligus melakukan pemesanan hotel di satu aplikasi milik AirAsia, yaitu AirAsia Super App.
"Namun sayangnya saat itu COVID-19 menyerang dan kita sempat ‘jungkir balik’. Namun, saat itulah hadir super app untuk mengakomodasi para traveler untuk dapat melakukan apa pun melalui satu pintu. Tidak hanya soal penerbangan, tetapi juga hotel, duty free, dan moving sangat cepat dengan 90 juta penumpangnya untuk memulai hal ini dari nol," ucap Tony.
Ilustrasi aplikasi super (Super App) AirAsia. Foto: Dok. AirAsia
Meski mengakui adanya kompetitor untuk aplikasi perjalanan dan hotel yang sudah berjaya, serta memegang pasar, namun ia percaya diri karena AirAsia juga memulai bisnisnya dari nol. Namun, saat ini mereka menjadi salah satu maskapai penerbangan dengan jam terbang dan pengalaman.
ADVERTISEMENT
"Saya percaya bisa mengukir sejarah. Sama dengan super app ini juga yang akan menjadi app yang penting untuk para traveler, untuk mencari destinasinya via online, dan mereka akan datang ke app ini karena tidak hanya memberikan soal jadwal penerbangan dan hotel, tapi juga bisnis-bisnis lainnya," ujar Tony.
CEO Airasia, Tony Fernandes bersama pengusaha hotel se-Asia Tenggara saat launching Airasia Superapp di The Linc, Kuala Lumpur, Malaysia. Foto: Rini Friastuti/kumparan
"Jadi ini adalah hari yang besar untuk saya pribadi, karena banyak nama besar yang ikut dalam penandatanganan kerja sama ini. Mereka adalah hotel-hotel yang luar biasa, dan saya ingin mendorong lebih banyak lagi hotel yang bergabung dengan kami, karena AirAsia Super App adalah one of the most online travel app yang kita buat dengan sangat-sangat tangguh," pungkasnya.