Ungguli 300 Hotel Lainnya, Hotel di Bali Raih Dua Penghargaan Dunia

13 November 2018 9:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
zoom-in-whitePerbesar
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
ADVERTISEMENT
Sebuah hotel di Bali baru-baru ini mendapatkan penghargaan berkelas dunia, yaitu The World Boutique Hotel Awards. Hotel yang bernama Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa itu berhasil menyabet dua kategori, yaitu World's Best Boutique Hotel dan World's Best Culinary Hotel.
ADVERTISEMENT
Kemenangan Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa bukan barang mudah. Pasalnya hotel milik Keluarga Siawarta ini berhasil keluar sebagai pemenang setelah berhasil mengalahkan 300 hotel yang berasal dari 80 negara.
Penghargaan kelas dunia dari The World Boutique Hotel Awards pun diberikan pada Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa saat acara Gala Dinner yang dilakukan pada 8 November 2018 lalu di Merchant Taylors Hall, London.
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
zoom-in-whitePerbesar
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
Dilansir laman Boutique Hotel Awards, Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa, Bali, mampu mendapatkan penghargaan sebagai hotel butik terbaik di dunia karena beberapa alasan. Berisi 14 private vila, Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa menghadirkan pemandangan yang indah di setiap sisi penginapannya.
ADVERTISEMENT
Misalnya saja di area halaman utama, kamu bisa menemukan empat pohon bonsai pemenang penghargaan yang telah berusia lebih dari 100 tahun. Serta ada pula dua pohon kamboja yang didesain sedemikan rupa oleh pemilik sehingga terlihat menyatu sebagai simbol persatuan.
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
zoom-in-whitePerbesar
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
Selain itu, hotel butik yang berada di kawasan ITDC Nusa Dua, Bali tersebut juga memberikan layanan yang mampu membuat kamu merasa seperti raja dan ratu saat menginap di sana. Sebab, begitu kamu tiba di bandara, kamu akan dijemput langsung oleh pihak hotel.
Setelahnya, begitu kamu menjejakkan kaki di Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa, kamu akan disambut dengan tarian bali, welcome drink, dan rangkaian bunga.
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
zoom-in-whitePerbesar
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
Tak cuma itu saja, hotel yang memadukan antara gaya Bali tradisional dan Cina ini juga memberikan kesan nyaman yang dekat dengan alam dengan dominasi warna krem, putih, dan penggunaan kayu sebagai interior maupun eksteriornya. Apalagi ditambah dengan pepohonan rindang di sekitar hotel yang tentunya membuat suasana hotel jadi lebih teduh.
ADVERTISEMENT
Makanannya juga tak perlu diragukan lagi, dengan mendapat penghargaan sebagai kuliner terbaik dunia, hidangan di Awarta Nusa Dua Luxury Villas & Spa bukan hanya memiliki rasa yang lezat, tapi juga tampilan yang menawan.
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
zoom-in-whitePerbesar
Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali (Foto: Awarta Nusa Dua Resort & Villas Bali)
The Worlds Boutique Hotel Awards adalah sebuah organisasi penghargaan internasional pertama dan satu-satunya yang didedikasikan untuk hotel butik mewah di dunia. Melalui organisasi itu, setiap hotel butik mewah bisa mendapatkan penghargaan sesuai dengan keunikan yang dimilikinya.
Misalnya saja, hotel butik bernama Akademie Street di Franschhoek di Afrika Selatan yang berhasil menjadi hotel butik romantis terbaik di dunia. Atau Clayquot Wilderness Resort di Tofino, Kanada yang mendapat penghargaan sebagai hotel butik dengan konsep alam terbaik di dunia.
ADVERTISEMENT