Unik! Jepang Punya Pantai Berpasir Bintang

31 Agustus 2021 7:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi wisatawan di pantai Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi wisatawan di pantai Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Prefektur Okinawa, Jepang, dikenal sebagai daerah dengan pantai-pantainya yang indah. Dari sekian banyak pantai yang ada, kamu juga bisa menemukan sebuah pantai unik dengan pasirnya yang tak biasa.
ADVERTISEMENT
Ya, jika kamu berjalan ke ujung utara Pulau Taketomi-jima, kamu akan sampai di pantai kecil bernama Hoshizuna-no-Hama yang secara harfiah berarti pantai berpasir bintang.
Pantai Hoshizuna di Okinawa, Jepang yang punya pasir berbentuk menyerupai bintang. Foto: Shutterstock
Dilansir Japan Info, sesuai namanya, Pantai Hoshizuna dikenal dengan pasirnya yang berbentuk menyerupai bintang. Walau disebut pantai bertabur bintang, sebenarnya, butiran bintang kecil ini bukanlah sebuah pasir, lho, melainkan sebuah cangkang dari organisme Baclogypsina sphaerulata, protozoa keluarga Calcalinidae.
Kerangka luar Baclogypsina Sphaerulata inilah yang berbentuk seperti bintang dengan 5 atau 6 duri runcing di setiap sisi sudutnya, yang berguna untuk membantu mereka bergerak dari satu tempat ke tempat yang lain.
Pantai Hoshizuna di Okinawa, Jepang yang punya pasir berbentuk menyerupai bintang. Foto: Shutterstock
Saat organisme ini mati, cangkangnya yang berbentuk bintang tetap utuh dan kemudian hanyut ke darat terbawa ombak dalam jumlah yang sangat banyak.
ADVERTISEMENT

Legenda Bintang-bintang di Pantai Hoshizuna

Meski demikian, Pantai Hoshizuna juga menyimpan legenda menarik bagi wisatawan. Sebagian penduduk lokal percaya bahwa bintang-bintang tersebut adalah keturunan dari Bintang Utara.
Mereka mempercayai legenda yang menyatakan bahwa bintang-bintang tersebut lahir di lautan, namun mati dimakan ular sebelum mereka dapat ke angkasa. Sedangkan cangkang-cangkang inilah yang konon berasal dari bintang-bintang yang dimakan ular tersebut.
Pantai Hoshizuna di Okinawa, Jepang yang punya pasir berbentuk menyerupai bintang. Foto: Shutterstock
Terlepas dari hal tersebut, Pantai Hoshizuna menjadi salah satu destinasi wisata menarik di Jepang. Bagi mereka yang ingin melihat bintang-bintang kecil di pantai ini, waktu terbaik untuk menemukannya adalah setelah terjadi topan di laut yang membawa mereka dari dasar laut menuju pantai.
Menariknya lagi, pasir bintang ini juga dapat ditemui di hampir seluruh pantai di Pulau Iriomote, namun jumlah yang sangat besar hanya ditemukan di Pantai Hoshizuna.
ADVERTISEMENT
Untuk menuju pantai ini, wisatawan bisa menyeberang dengan naik kapal feri dari Okinawa.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)