Yunani Punya Layanan Helikopter Terjadwal, Tarifnya Mulai Rp 2,8 Juta

27 Juni 2024 17:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keindahan Pantai Navagio di Yunani. Foto: KellySHUTSTOC/shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Keindahan Pantai Navagio di Yunani. Foto: KellySHUTSTOC/shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebagai salah satu destinasi favorit traveler, Yunani enggak hanya memiliki panorama yang indah. Ada banyak pantai dan pulau yang bisa dikunjungi traveler.
ADVERTISEMENT
Meski punya panorama menakjubkan, traveler yang ingin liburan di Yunani masih menghadapi salah satu kendala transportasi yaitu perpindahan antar-pulaunya yang cukup memakan waktu lama dan melelahkan. Mulai dari perjalanan feri yang panjang, jadwal penerbangan yang tidak nyaman, dengan kapal pesiar, atau, jika beruntung dengan yacht pribadi.
Selamat tinggal cara lama, sebab semua akan berubah mulai libur musim panas ini. Itu karena kini traveler bisa bepergian di sekitar pulau Yunani dengan mudah lewat layanan helikopter terbaru yang dihadirkan oleh perusahaan asal Athena, Hoper.
Pertama di Yunani, Hoper menawarkan penerbangan terjadwal ke 11 destinasi di sekitar pulau Aegean seperti Athena, Antiparos, Folegandros, Ios, Kea, Mykonos, Patmos, Santorini, Sifnos, Spetses, hingga Tinos.
ADVERTISEMENT
Ditemukan oleh pengusaha asal Yunani sekaligus penyuka jalan-jalan, Demitris Memos, Costa Gerardos, dan George Papaioannidis, Hoper
Founded by Greek entrepreneurs and travel enthusiasts Demitris Memos, Costas Gerardos, and George Papaioannidis, Hoper akan mengubah pariwisata Yunani dengan membuat penerbangan helikopter yang nyaman, cepat, indah, dan aman ke pulau-pulau terpencil di Yunani dapat diakses oleh turis.
Ilustrasi Helikopter Robinson R44. Foto: Shutter Stock
Menggunakan armada heli Robinson R44 dan R66, armada Hoper dilengkapi dengan kokpit kaca sehingga wisatawan bisa melihat indahnya pemandangan pulau-pulau Yunani sepanjang perjalanan.
“Jika Anda pergi liburan musim panas di Yunani, Anda pasti tahu keindahan liburan yang sebenarnya terletak pada rencana yang tidak terencana,” kata kepala komersial Hoper, Dimitris Kossyfas.
“Dengan Hoper, kami membantu Anda melakukannya dengan cepat dan lancar," lanjutnya.
ADVERTISEMENT

Layanan Helikopter di Yunani

Wisatawan yang tengah menikmati keindahan Santorini Foto: Shutter Stock
Hadirnya Hoper membuat perjalanan turis antar-pulau di Yunani menjadi lebih mudah. Bahkan, turis juga bisa berangkat di menit-menit terakhir atau memesan perjalanan secara online hingga tiga jam sebelum keberangkatan.
Berlangsung sekitar 45 menit saja, traveler tentu bisa menikmati liburan yang lebih lama di destinasi yang diinginkan. Cukup merogoh kocek mulai dari 160 Euro (Rp 2,8 juta) hingga yang termahal 350 Euro (Rp 6,1 juta), turis sudah bisa menikmati layanan ini.
“Kami di sini untuk membantu Anda melihat lebih banyak tentang Yunani dengan cara yang hemat biaya dan menikmati kebebasan yang diberikan musim panas Yunani kepada kita semua,” kata Kossyfas.
Menteri Pariwisata Yunani, Olgag Kefalogianni, mengapresiasi kehadiran Hoper ini serta rute dan waktu keberangkatan yang tetap.
ADVERTISEMENT
"Maskapai ini menyediakan cara yang dapat diandalkan untuk sebuah langkah unik yang belum pernah ada sebelumnya” kata Olga Kefalogianni.
Meski memiliki layanan penerbangan terjadwal, Hoper juga mengoperasikan penerbangan carteran berdasarkan permintaan.
Penerbangan dimulai dari pangkalan Hoper di Koropi (15 menit dengan mobil dari Bandara Internasional Athena), serta dari Mykonos dan Santorini. Perusahaan meningkatkan semua helipad yang ada di destinasi yang dilayaninya dan berencana menambah destinasi baru di tempat lain akhir tahun ini.