Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
10 Gaya Selebriti Terbaik Hadiri Karpet Merah BAFTA 2023
21 Februari 2023 13:30 WIB
·
waktu baca 6 menitADVERTISEMENT
Ladies, acara bergengsi tahunan British Academy Film Awards yang diadakan oleh British Academy of Film and Television Arts (BAFTA ) 2023 telah sukses digelar pada Minggu (19/2) waktu Inggris. BAFTA ke-76 ini diselenggarakan di Royal Festival Hall London untuk pertama kalinya.
ADVERTISEMENT
Ajang perayaan film yang dibuat untuk menghormati penampilan terbaik aktor, aktris, dan film di layar ini jadi salah satu acara yang tidak bisa dilewatkan, Ladies. Apalagi momen karpet merah para selebriti yang menghadirinya.
Karpet merah BAFTA 2023 bertabur selebriti dengan menampilkan busana terbaik mereka. Dikutip dari Vogue, tahun ini para elite film memilih fashion yang glamor modern. Tak lupa dengan akses yang khas agar tampilan lebih stand-out.
Nah, penasaran gaya siapa saja yang mencuri perhatian dengan busana terbaik di BAFTA 2023? Yuk simak selengkapnya karena kumparanWOMAN akan menghadirkan pilihannya untuk kamu, Ladies!
1. Kate Middleton
Penampilan Kate Middleton di malam penghargaan perfilman Inggris tahun ini memukau bak Greek Goddess atau Dewi Yunani, Ladies. Dibalut gaun putih panjang model one shoulder putih, Princess of Wales mencuri perhatian. Gaun ini merupakan rancangan label Alexander McQueen.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya bersinar dengan gaya Old Hollywood-nya, Kate juga mengusung konsep sustainable fashion, Ladies. Ini karena gaun tersebut sudah pernah dipakai di karpet merah BAFTA pada 2019 lalu.
Kate memilih aksen lipit yang menjuntai di bagian bawah gaunnya. Untuk membentuk tubuhnya dengan sempurna, ia juga mengenakan bodice di bagian tengah gaunnya. Selain itu, ia juga tampil dibalut sarung tangan hitam panjang berbahan velvet dari Cornelia James yang membuat gayanya serasi dengan sang suami, Pangeran William.
Melengkapi tampilannya, ibu 3 anak ini mengenakan sepatu pump heels dari Aquazzura dan clutch hitam Alexander McQueen. Ia juga memilih aksesori yang affordable berupa anti ZARA seharga Rp 409 ribu.
2. Florence Pugh
Aktris Florence Pugh bersinar dalam balutan gaun oranye karya desainer Nina Ricci. Gaunnya ini menarik perhatian saat ia sedang berpose di karpet merah BAFTA karena memiliki siluet yang unik.
ADVERTISEMENT
Florence tampil anggun dengan gaun berbahan tule yang punya potongan besar di bagian atas dan bawahnya atau disebut sculptural tulle ruffles. Potongan mermaid asimetris dari gaunnya membentuk lekuk tubuh aktris asal Inggris ini dengan pas.
Pemain Don’t Worry Darling ini juga menata rambutnya model updo dengan model runcing di bagian buns. Ia juga tampil bersinar dengan rangkaian perhiasan dari Tiffany & Co.
3. Anya Taylor-Joy
Super glamor nan berkilau jadi kata yang tepat untuk menggambarkan penampilan Anya Taylor-Joy. Aktris berusia 26 tahun itu tampil mengenakan mini dress beludru berwarna cokelat rancangan rumah mode asal Prancis Schiaparelli yang memamerkan kaki jenjangnya.
Busana spesialnya ini dilengkapi jubah yang menjuntai ke bawah dengan warna serasi. Ia juga memakainya untuk kepala hingga membalut tubuhnya. Sesekali, ia juga melepas jubah itu dan menampilkan potongan mini dress yang dilengkapi aksen pita.
ADVERTISEMENT
Anya memilih sepatu heels dari Aquazzura dengan model straps emas dan aksesori statement necklace untuk menyempurnakan penampilannya. Untuk riasannya, Anya Taylor Joy memilih riasan monokrom dengan warna serba kecokelatan. Rambut platinum gold-nya digerai dengan beachy waves yang indah.
4. Julianne Moore
Aktris Amerika Serikat yang satu ini memang selalu tampil tanpa effort untuk terlihat cantik dan berkelas, Ladies. Tak terkecuali pada momen bergengsi perfilman Inggris kali ini. Ia tampil sederhana dibalut gaun hitam strapless dari Saint Laurent dengan aksen bulu-bulu putih yang tebal di bagian bawah lengannya.
Kalung berlian layer yang berkilau serta sepasang anting permata turut melengkapi gayanya yang anggun nan klasik.
5. Jodie Turner-Smith
Jodie juga tak kalah mencuri perhatian di karpet merah dengan gaunnya, Ladies. Ia tampil dibalut gaun ungu metalik, dihiasi oleh aksen bulu yang mencolok.
ADVERTISEMENT
Model bulunya berbentuk melingkar atau twist dengan bahan gaun yang berkilau. Busananya ini merupakan karya rumah mode Gucci, Ladies. Ibu satu anak ini juga melengkapi penampilannya dengan choker besar yang dipadukan dengan anting-anting perak kecil
Selain busananya yang nyentrik khas Hollywood Glamour, ia juga tampil dengan riasan memukau, yakni dengan eyeshadow ungu, winged eyeliner dan highlighter metalik.
6. Michelle Yeoh
Michelle Yeoh tampil elegan dan berwibawa dengan busana rancangan Dior. Ia tampil dengan siluet formal tapi tetap modern dengan setelan jas cool undertone berwarna taupe. Busananya ini dikenal dengan istilah “English Chic,” sebagaimana dikutip dari Vogue.
Dior mewujudkan keinginan aktris senior ini dengan menghadirkan konsep penuh hasrat, keunggulan, dan penemuan kembali, pada busananya. Busananya di BAFTA ini membuat Michelle Yeoh merasa stylish dan ceria.
ADVERTISEMENT
Untuk aksesori, ia memilih berlian dari Moussaieff yang melengkapi kilau busana Dior yang chic ini.
7. Cynthia Erivo
ADVERTISEMENT
Aktris berusia 36 tahun ini juga tampil ekstra lho, Ladies. Ia terlihat memesona dengan gaun kecokelatan yang asimetris. Modelnya yang berkilauan juga membuat gayanya semakin chic di karpet merah BAFTA.
Busananya ini merupakan rancangan Louis Vuitton. Potongan gaun bagian bawahnya memanjang dengan detail bagian atas yang mengerucut ke samping. Ia juga mengenakan tas berwarna emas yang senada dengan gaun ekstravaganza ini.
Sedangkan untuk riasannya, ia tampil dengan halo eyeshadow yang berkilau bibir cokelat gelap yang senada dengan tampilannya.
8. Cate Blanchett
Aktris Cate Blanchett tampil mengenakan gaun vintage dari rumah mode Maison Margiela. Memenangkan kategori aktris terbaik, ia tampil memukau dengan gaun sutra hitam dan velvet buatan John Galliano.
ADVERTISEMENT
Ia juga memasangkan gaun vintage sederhana itu dengan aksesori kalung mutiara berlapis yang menjuntai. Untuk memancarkan aura bintangnya, Cate memilih riasan lembut warna merah muda yang cerah di kelopak mata dan lipstik mauve dengan hasil akhir satin.
9. Lily James
Tidak kalah anggun, Lily James juga mengenakan gaun yang elegan, Ladies. Aktris berusia 33 tahun ini memilih gaun putih yang menampilkan garis leher bertabur mutiara dengan model jaring-jaring dari Tamara Ralph.
Siluet gaun sutranya anggun dengan cutting fit-to-body dan kerutan di bagian depan. Bagian bawah gaunnya panjang menjuntai dengan siluet yang melebar.
Ia juga merias wajahnya dengan makeup berwarna raspberry yang elegan dan klasik.
10. Jung Ho Yeon
Model sekaligus aktris asal Korea Selatan Jung Ho Yeon tampil memikat dalam balutan gaun emas metalik dari Louis Vuitton yang dirancang oleh Nicolas Ghesquiere. Bintang Squid Game yang satu ini tampak elegan dengan detail garis leher yang melengkung dengan korset yang melebar sehingga siluet gaunnya menjadi lebar.
ADVERTISEMENT
Gaunnya juga ditaburi payet yang berkilau nan indah dengan aksen aksen klasik. Ia menyempurnakan busananya dengan kalung berlian mewah dari Louis Vuitton.
Nah, Ladies, dari sepuluh gaya selebriti tadi, mana yang jadi favorit kamu?